Intip Momen Hangat Lee Si Young dengan Anak, Tak Cuma Jadi Ibu juga Sahabat

Lee Si Young kerap berbagi momen-momen hangat dan seru bersama buah hatinya.

oleh Benedikta Desideria Diperbarui 17 Mar 2025, 11:33 WIB
Diterbitkan 17 Mar 2025, 11:00 WIB
Lee Si Young kerap berbagi momen bersama buah hatinya di media sosial pribadi. (Dok Instagram @leesiyoung38)
Lee Si Young kerap berbagi momen bersama buah hatinya di media sosial pribadi. (Dok Instagram @leesiyoung38)... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta Lee Si Young, aktris berbakat asal Korea Selatan, mengumumkan tengah menjalani proses perceraian. Kini ia tengah dalam proses perceraian setelah delapan tahun menikah. 

Agensi Lee Si Young, Ace Factory mengonfirmasi kabar perpisahan aktrisnya. Namun, Ace Factory tidak bisa mengungkapkan alasan perceraian.

"Karena ini adalah kehidupan pribadi sang aktris, harap bisa memahami bahwa sulit untuk menjawab pertanyaan lain selain ini," kata Ace Factory mengutip Soompi.

Lee Si Young menikah dengan seorang pengusaha restauran pada September 2017. Pasangannya berusia  sembilan tahun lebih tua darinya. Lalu, pada Januari 2018, ia melahirkan seorang putra bernama Jeongyoon.

Wanita yang pernah bermain di Boys Over Flowers dan Sweet Home ini kerap membagikan kebersamaan dengan buah hatinya di akun media sosial pribadinya.

Pada awal Maret kemarin misalnya, ia mendampingi buah hatinya ketika momen melukis.

Kemudian, pada Februari, wanita kelahiran 17 April 1982 ini juga mengajak buah hatinya untuk bermain ski. Wajah bahagia keduanya diperlihatkan saat bermain di pegunungan bersalju pada Februari 2025.

Momen pergantian tahun baru 2025 juga jadi saat tak terlupakan bagi Lee Si Young dan anak. Ia membagikan sebuah foto kala keduanya menikmati matahari terbit di hari pertama 2025.

"Sama seperti matahari terbit. Semoga cahaya harapa menyebar di hati kita," pesan Lee Si Young di akun Instagram @leesiyoung38.

 

Promosi 1
Lee Si Young liburan bersama anak (Foto: Dok akun Instagram @leesiyoung38)
Lee Si Young liburan bersama anak (Foto: Dok akun Instagram @leesiyoung38)... Selengkapnya

Anak Sudah Seperti Kawan

Tampak keduanya bersantai di pinggir kolam renang dari sebuah hotel dengan berlatar belakang gedung-gedung pencakar. (Dok akun Instagram @leesiyoung38)
Tampak keduanya bersantai di pinggir kolam renang dari sebuah hotel dengan berlatar belakang gedung-gedung pencakar. (Dok akun Instagram @leesiyoung38)... Selengkapnya

Pada saat libur Natal 2024, Lee Si Young berlibur ke Singapura bersama putra semata wayangnya. Tampak keduanya bersantai di pinggir kolam renang dari sebuah hotel dengan berlatar belakang gedung-gedung pencakar.

Pada foto itu, Lee Si Young mengungkapkan bahwa putranya yang kini sudah berusia 7 tahun bak kawan;

"Sekarang sudah seperti kawan. Teman terbaikku," kata Lee Si Young.

 

Pernah Tampil di Acara TV

Pada Januari 2021,untuk pertama kalinya Lee Si Young memperkenalkan putrnya di sebuah acara televisi. Jeongyoon dan Lee Si Young tampil di MBC lewat acara 'Point of Omniscient Interference'!

Pada episode tersebut, Lee Si Young menghabiskan sepanjang hari bersama putra kesayangannya. Keduanya melakukan banyak hal seru diantaranya memasak dan membuat kue bersama.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

EnamPlus

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya