Seorang wanita dapat memengaruhi jenis kelamin anaknya sendiri, dengan apa yang dimakannya ketika hamil. Wanita yang rutin makan pisang, kemungkinan besar akan memiliki seorang anak laki-laki.
Penemuan ini menunjukkan, adanya asupan kalori yang lebih tinggi, dapat meningkatkan kemungkinan memiliki anak laki-laki. Sementara wanita yang sebelum hamil melakukan diet tertentu, kemungkinan akan menghasilkan anak perempuan.
Para ilmuwan di Oxford University, London, Inggris, mempelajari kebiasaan makan 740 orang wanita, selama masa kehamilan pertamannya.
"Kami mengonfirmasi bahwa seorang istri yang mengonsumsi pisang yang memiliki asupan kalium tinggi, memungkinkannya untuk memiliki seorang anak laki-laki," kata pemimpin penelitian Fiona Mathews, seperti dilansir The Guardian, Minggu (28/7/2013)
Dia mengatakan, penelitian ini menunjukkan adanya teknik sederhana untuk memengaruhi kemungkinan mengandung anak laki-laki. Agar lebih bervariasi, cobalah untuk makan pisang didampingi dengan semangkuk sereal.
"Seorang wanita yang makan sereal setiap hari sebagai sarapan, 59 persen akan memiliki anak laki-laki, dibandingkan hanya 43 persen lainnya yang kurang mengonsumsi sereal, kemungkinan untuk memiliki anak laki-lakinya sangat kecil," jelas Mathew.
Penelitian mengatakan, hasil itu bisa menjelaskan, mengapa kelahiran anak laki-laki di negara-negara kaya mengalami sedikit penurunan.
(Adt/Igw)
Penemuan ini menunjukkan, adanya asupan kalori yang lebih tinggi, dapat meningkatkan kemungkinan memiliki anak laki-laki. Sementara wanita yang sebelum hamil melakukan diet tertentu, kemungkinan akan menghasilkan anak perempuan.
Para ilmuwan di Oxford University, London, Inggris, mempelajari kebiasaan makan 740 orang wanita, selama masa kehamilan pertamannya.
"Kami mengonfirmasi bahwa seorang istri yang mengonsumsi pisang yang memiliki asupan kalium tinggi, memungkinkannya untuk memiliki seorang anak laki-laki," kata pemimpin penelitian Fiona Mathews, seperti dilansir The Guardian, Minggu (28/7/2013)
Dia mengatakan, penelitian ini menunjukkan adanya teknik sederhana untuk memengaruhi kemungkinan mengandung anak laki-laki. Agar lebih bervariasi, cobalah untuk makan pisang didampingi dengan semangkuk sereal.
"Seorang wanita yang makan sereal setiap hari sebagai sarapan, 59 persen akan memiliki anak laki-laki, dibandingkan hanya 43 persen lainnya yang kurang mengonsumsi sereal, kemungkinan untuk memiliki anak laki-lakinya sangat kecil," jelas Mathew.
Penelitian mengatakan, hasil itu bisa menjelaskan, mengapa kelahiran anak laki-laki di negara-negara kaya mengalami sedikit penurunan.
(Adt/Igw)