15 Tahun Jabat Anggota DPR, Ini 6 Potret Rieke Diah Pitaloka Terjun ke Lapangan

Rieke Diah Pitaloka sering membagikan aktivitas politiknya di Instagram, termasuk saat terjun ke lapangan.

oleh Tyas Titi Kinapti diperbarui 10 Okt 2019, 16:55 WIB
Diterbitkan 10 Okt 2019, 16:55 WIB
Resmi 15 Tahun Jabat Anggota DPR, Ini 6 Potret Rieke Diah Pitaloka Turun Lapangan
Rieke Diah Pitaloka (Sumber: Instagram/riekediahp)

Liputan6.com, Jakarta Seleb sekaligus politikus, Rieke Diah Pitaloka namanya mulai dikenal lewat perannya sebagai Oneng di sitkom Bajaj Bajuri. Sejumlah sinetron, film dan acara pun sudah ia bawakan.

Namun, pada 2009 ia mulai aktif menjadi seorang politisi  dari partai PDI-P untuk Daerah Pemilihan (Dapil) Jawa Barat II. Ia pun tergabung menjadi anggota Komisi IX yang ia memperhatikan bidang kesehatan, ketenagakerjaan dan kependudukan. 

Karier politik Rieke Diah Pitaloka tak berhenti sampai di situ saja, wanita kelahiran 1974 ini kembali menjadi anggota DPR RI periode 2014-2019 dalam dapil lain yaitu Dapil Jawa Barat VII. Kini, ibu tiga anak ini kembali menjadi anggota DPR dalam Periode 2019-2024 yang baru saja dilantik pada 1 Oktober 2019 silam. 

Dengan demikian, wanita 45 tahun ini secara resmi menjabat sebagai anggota DPR selama 15 tahun. Hampir 10 tahun berkecimpung di dunia politik, Diah sering membagikan aktivitas politiknya di laman instagram pribadinya, termasuk saat terjun ke lapangan. 

Penasaran bagaiman potretnya? Dilansir dari akun Instagram Rieke Diah Pitaloka, berikut Liputan6.com ulas 6 potret Rieke Diah saat terjun ke lapangan, Kamis (10/10/2019)

1. Dalam laman Instagramnya, ibu tiga anak ini memang sering mengunggah kegiatan politiknya.

Resmi 15 Tahun Jabat Anggota DPR, Ini 6 Potret Rieke Diah Pitaloka Turun Lapangan
Rieke Diah Pitaloka (Sumber: Instagram/riekediahp)

2. Menjadi perwakilan rakyat, wanita kelahiran Garut ini terlihat berbaur dan akrab dengan warga Bekasi.

Resmi 15 Tahun Jabat Anggota DPR, Ini 6 Potret Rieke Diah Pitaloka Turun Lapangan
Rieke Diah Pitaloka (Sumber: Instagram/riekediahp)

3. Peduli pada bidang pertanian, Rieke Diah pun memberikan bantuan bibit pada petani di Karawang.

Resmi 15 Tahun Jabat Anggota DPR, Ini 6 Potret Rieke Diah Pitaloka Turun Lapangan
Rieke Diah Pitaloka (Sumber: Instagram/riekediahp)

4. Tak hanya itu, Rieke Diah juga ikut menyuarakan keadilan kasus Baiq Nuril beberapa waktu yang lalu.

Resmi 15 Tahun Jabat Anggota DPR, Ini 6 Potret Rieke Diah Pitaloka Turun Lapangan
Rieke Diah Pitaloka (Sumber: Instagram/riekediahp)

5. Saat Baiq Nuril akhirnya mendapat amnesti, Rieke Diah pun turut merasakan haru dan juga bahagia.

Resmi 15 Tahun Jabat Anggota DPR, Ini 6 Potret Rieke Diah Pitaloka Turun Lapangan
Rieke Diah Pitaloka (Sumber: Instagram/riekediahp)

6. Momen Rieke Diah saat pelantikan anggot DPR, tampil anggun dengan kebaya bewarna merah. Selamat menjalankan amanah!

Resmi 15 Tahun Jabat Anggota DPR, Ini 6 Potret Rieke Diah Pitaloka Turun Lapangan
Rieke Diah Pitaloka (Sumber: Instagram/riekediahp)
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya