Liputan6.com, Beijing Bagaimakah rasanya menyantap makanan di tengah akuarium raksasa? Rasa penasaran Anda tersebut akan terjawab bila berkunjung ke Tianjin Haichang Polar Ocean World, Beijing.
Baca Juga
Seperti yang dilansir dari Dailymail, Selasa (9/9/2014), dalam rangka menyambut perayaan festival musim gugur, Tianjin Haichang Polar Ocean World mengadakan program khusus yaitu makan di tengah akuarium raksasa.
Advertisement
Pengunjung yang beruntung mendapatkan kesempatan tersebut pastilah akan mengalami pengalaman bersantap makanan yang berbeda.
Mereka akan menyantap hidangan seafood bersama dengan keluarga tercinta sembari ditemani oleh hewan-hewan laut yang lalu lalang berenang di sekitarnya. Ya, karena mereka menikmati candle light dinner di bawah terowongan akuarium raksasa.
Sambil menyantap makanan, para tamu juga akan dihibur dengan aksi para penyelam "memainkan" alat musik di dalam air. Acara menarik ini sendiri dibuka mulai 1 September 2014.
Tianjin Haichang Polar Ocean World dikenal memiliki koleksi hewan yang eksotis. Pengunjung bisa menyaksikan dari dekat 150 binatang dari kutub serta 30 ribu hewan lainnya termasuk hiu, ubur-ubur, penguin, anjing laut dan sebagainya. Wahana tersebut dibuka sejak 2012 di kota Tianjin, sebelah tenggara Beijing.