Es Krim Ikan Ini Bikin Heboh Kota New York

Ini dia penampakan es krim ikan Taiyaki yang jadi pembicaraan masyarakat New York saat ini.

oleh Meita Fajriana diperbarui 27 Sep 2016, 10:30 WIB
Diterbitkan 27 Sep 2016, 10:30 WIB
Es Krim Ikan Bikin Heboh Kota New York
Es Krim Ikan Bikin Heboh Kota New York

Liputan6.com, Jakarta Siapa yang tidak suka dengan es krim? Selain rasanya enak dan membawa perasaan bahagia, es krim juga memiliki banyak varian, mulai dari rasa hingga bentuknya. Terbaru, ada varian es krim dengan cones berbentuk ikan di New York.

Es krim ikan ini menjadi buruan warga Amerika. Bentuknya yang unik membuat masyarakat ingin menikmatinya dan membagikan foto-foto es krim ini di media sosial.

Es krim ikan dari Jepang ini baru saja membuka toko terbarunya di New York. Meski namanya es krim ikan, bukan berarti ini merupakan es krim rasa ikan, namun cones dari es krim ini berbentuk ikan sehingga sukses menarik perhatian masyakat. Es krim ikan ini bernama Taiyaki.

Seperti yang dilansir dari situs BoredPanda, Selasa (27/9/2016), Taiyaki merupakan nama salah satu kue paling favorit di Jepang. Terbuat dari wafel dan pancake berisi pasta kacang merah yang manis.

Namun di New York, nama ini digunakan sebagai nama es krim favorit. Es krim ini terdiri dari beberapa rasa seperti original, green tea, cokelat, vanilla, dan lainnya. Anda dapat mengombinasikan rasa es krim sesuai dengan keinginan. Bentuknya yang unik membuat banyak orang ingin mengabadikannya dalam foto.

Pada bagian bawah es krim terdapat kejutan berupa puding. Sementara di bagian atas es krim juga ada topping seperti cokelat, keju, dan sate buah-buahan sebagai penghias. Jika sedang berlibur ke New York, Anda dapat menemukan toko es krim Taiyaki NCY ini di jantung Chinatown dan Little Italy. Tangkap sendiri ikan Anda dan coba menikmati es krim pada cones yang tidak biasa.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya