Liputan6.com, Jakarta - Gaya hidup ramah lingkungan tak selalu sulit dilakukan. Anda bahkan bisa memulainya dari rumah sendiri. Semakin banyak orang yang mempraktikkannya, efeknya akan semakin bagus untuk semua.
Lalu, apa saja cara yang bisa dilakukan untuk mewujudkan rumah yang lebih ramah lingkungan? Berikut enam cara simpel yang bisa diterapkan oleh Anda seperti dikutip dari laman AsiaOne, Senin, 31 Mei 2021.
Advertisement
Baca Juga
1. Bijaksana Gunakan Air
Hal pertama yang harus dipraktikan untuk mewujudukan rumah lebih ramah lingkungan adalah bijaksana menggunakan air. Mengurangi konsumsi air di rumah secara berlebihan merupakan salah satu cara termudah untuk membantu menjaga sumber daya yang berharga ini.
Seperti mencuci tangan dan mandi menggunakan air secukupnya dapat menghemat air pada rumah Anda. Tak hanya itu, mematikan keran air ketika menggosok gigi dan menyiram tanaman menggunakan air bak cuci piring, semuanya dapat membantu mengurangi jumlah keseluruhan air yang dikonsumsi di rumah.
2. Pakai Kantong Belanja yang Bisa Dipakai Ulang
Segera kurangi kebiasan Anda menggunakan kantong plastik sekali pakai untuk kebutuhan rumah. Sampah plastik lama terurai dan bisa mencemari lingkungan dalam jangka waktu panjang.
Anda bisa beralih ke tas kain yang bisa dipakai berulang kali. Anda pun bisa memanfaatkan sampah organik sebagai bahan komposting agar tidak perlu ditampung di kantung plastik agar bisa dibuang ke tempat sampah depan rumah.
3. Beralih ke Lampu LED
Walaupun lebih mahal daripada lampu bohlam, lampu LED jauh lebih hemat dalam jangka panjang. Bagian bohlam LED terbukti menghemat energi hingga 80 persen daripada bohlam tradisional.
Sembari menikmati pencahayaan terang yang indah, Anda akan melihat penghematan biaya langsung pada tagihan listrik. Berinvestasi pada bola lampu yang tepat membuat perbedaan besar, Anda tidak hanya akan menggunakan lebih sedikit listrik tetapi juga akan membuat rumah Anda lebih ramah lingkungan.
Selain itu, menggunakan lampu LED menjadi alternatif yang tepat untuk rumah Anda. Mereka dapat bertahan lebih lama, ramah lingkungan, dan membantu Anda menghemat uang dalam jangka panjang.
Â
Â
Saksikan Video Pilihan Berikut Ini:
4. Gunakan Produk Pembersih yang Tepat
Banyak dari kita masih menggunakan produk pembersih kimia berbahaya untuk membersihkan rumah. Air kotornya kemudian langsung dibuang begitu saja ke saluran pembuangan. Kebiasaan itu berkontribusi pada kerusakan parah bumi dan keanekaragaman hayatinya.
Beralih ke produk yang tepat seperti menggunakan bahan pembersih secara berkelanjutan dan non-sintetis, tidak berbahaya bagi lingkungan. Anda juga bisa meracik pembersih buatan sendiri yang sederhana dan murah, seperti mencampurkan cuka, soda kue, dan jus lemon, untuk membuat rumah jadi lebih resik tanpa merusak.
5. Cabut Jika Tidak Digunakan
Membiarkan barang elektronik tetap tersambung ke stop kontak atau diatur dalam mode tidur menyebabkan konsumsi listrik masih berlangsung. Itu artinya pemborosan energi yang tidak perlu. Jadi, pastikan untuk mencabut perangkat Anda dari stop kontak sebelum bepergian agar dapat menghemat listrik saat perangkat listrik sedang tidak digunakan.
6. Manfaatkan Kembali Apa yang Ada
Sebelum Anda membuang kaus lama yang compang-camping dan bernoda, pikirkan untuk gunakan kembali menjadi lap pembersih, tas yang dapat didaur ulang atau bahkan dibuat menjadi selimut patchwork. Hindari menambah tempat pembuangan sampah Anda selama mungkin untuk menjaga lingkungan rumah.
Menggunakan kembali segala benda yang ada di rumah dapat menghemat dalam jangka panjang karena tidak perlu terlalu sering diganti. Jangan lupa untuk membeli produk kebutuhan rumah berkualitas baik agar bisa dipakai dalam jangka panjang. (Muhammad Thoifur)
Advertisement