Liputan6.com, Jakarta - Sejumlah orang yang mengatasnamakan Himpunan Anti Mafia Subsidi Bahan Bakar Minyak (HAMAS BBM) unjuk rasa di depan Gedung Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK). Mereka mendesak KPK menyelidiki permasalahan pemerintah yang setiap tahunnya mengumumkan jebolnya kuota subsidi BBM.
Menurut koordinator aksi Rian, jika kuota BBM subsidi jebol maka rakyat yang selalu disalahkan, lantaran dianggap konsumtif dalam menggunakan kuota subsidi.
"Padahal rakyat selalu dibohongi, karena penyebab utama jebolnya subsidi adalah ulah dari para mafia subsidi," kata Rian lewat pengeras suara di depan Gedung KPK, Jakarta, Senin (7/7/2014).
Mereka menilai ada mafia di belakang itu semua. Maka itu, mereka mendesak KPK segera memerika orang yang paling bertanggung jawab atas hilangnya dana subsidi BBM senilai Rp 10 triliun.
"Itu hitung-hitungan kami, selama ini kita dibodohi bahwa jebolnya kuota subsidi BBM karena pemakaian yang konsumtif," ujarnya.
Maka itu, Rian menegaskan, KPK agar segera menelusuri dugaan 'bermainnya' mafia migas di Indonesia. Hal ini harusnya sejalan dengan fokus KPK untuk menutup kebocoran uang negara di sektor migas, yang katanya mencapai ribuan triliun itu.
"Rakyat yang jadi saksi, apakah KPK benar-benar independen atau justru menjadi bagian dari lingkaran setan mafia BBM subsidi ini," tegas Rian.
Dalam aksi ini, para peserta aksi membawa sejumlah atribut unjuk rasa seperti bendera, spanduk, dan poster. Aksi mereka ini juga mendapat penjagaan dari kepolisian.
KPK Diminta Usut Mafia Migas di Balik Jebolnya Kuota BBM Subsidi
Kuota BBM subsidi jebol maka rakyat yang selalu disalahkan, lantaran dianggap konsumtif.
diperbarui 08 Jul 2014, 00:31 WIBDiterbitkan 08 Jul 2014, 00:31 WIB
Advertisement
Live Streaming
Powered by
Video Pilihan Hari Ini
Video Terkini
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 Liga InternasionalHasil Liga Champions: 3 Wakil Italia Berjaya
7 8 9 10
Berita Terbaru
Pramono-Rano Karno Menang Telak di TPS Megawati
Cek Fakta: Hoaks Foto yang Diklaim Dugaan Politik Uang di Sultra dan Sulsel
Berikan Suara di TPS Lempongsari Semarang, Hendi: Kami Sudah Maksimal, Struktur Partai Relawan Bergerak
Ridwan Kamil Yakin Menang Pilkada Jakarta Satu Putaran: Nanti Kita Buktikan!
Memiliki JHT Itu Penting, Kemenkeu: Cara Pekerja Hidup Layak di Hari Tua
Disindir Rano Karno soal Tak Nyoblos di Jakarta, Ridwan Kamil: Mau Diketawakan Silakan
Zulkifli Hasan Nyoblos Pilkada di Cipinang Muara, Titip Pesan ke Calon Gubernur Jakarta
Cek Hasil Quick Count Pilkada 2024 di Liputan6.com
Bertandang ke Markas Liverpool, Real Madrid Incar Poin Penuh
Usai Mencoblos di TPS 001 Sumber Solo, Ahmad Luthfi: Ikhtiar Sudah Dilakukan Tinggal Masyarakat Menilai
Pramono-Rano Menang di TPS Anies Baswedan
VIDEO: Dicky Candra Nyoblos Bareng Istri, Pasrah dan Berharap yang Terpilih Amanah