Tak Bisa Kendalikan Sepeda Motor, 2 Siswi SMK Tewas di Lembang

Diduga kehilangan keseimbangan karena kondisi jalan yang licin usai terjadinya hujan, kedua korban terjatuh dan terpelanting.

oleh Kukuh Saokani diperbarui 18 Nov 2014, 05:51 WIB
Diterbitkan 18 Nov 2014, 05:51 WIB
Ilustrasi Kecelakaan
Ilustrasi Kecelakaan (Liputan6.com/Andri Wiranuari)

Liputan6.com, Bandung - Nasib nahas menimpa Yulia Safitri (17) dan Septiani (17). 2 Siswi SMK Binawisata ini tewas di Lembang, Kabupaten Bandung Barat, Jawa Barat, setelah sepeda motor yang dinaiki mereka ditabrak oleh mobil Toyota Innova F 1088 WI yang dikendarai Ade Yunus (37).

Kapolsek Lembang AKP Oki Bagus mengatakan, insiden ini terjadi pada Senin petang sekitar pukul 15.10 WIB. Saat itu 2 siswi warga Cibodas, Kecamatan Lembang ini hendak pulang ke kediamannya.

"Saat itu kedua korban tengah menuruni ruas jalan Cibogo menggunakan sepeda motor dengan kecepatan tinggi," katanya saat dikonfirmasi Liputan6.com melalui telepon seluler, Senin (17/11/2014).

Diduga kehilangan keseimbangan karena kondisi jalan yang licin usai terjadinya hujan, kedua korban akhirnya terjatuh dan terpelanting kebagian kanan.

"Kemudian datang mobil yang dikendarai oleh Ade dan langsung menabrak korban. Keduanya sempat terseret sejauh 15 meter," jelas Oki.

Ditambahkan dia, kedua korban tewas seketika karena mengalami luka serius, terutama dibagian kepala. "Untuk sementara kita periksa Ade untuk dimintai keterangannya atas kejadian ini," pungkas Oki. (Ado)

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya