Liputan6.com, Busan - Selain mengunjungi perusahaan yang memproduksi kapal Daewoo Shipbuilding and Marine Engineering (DSME), pada hari kedua kunjungannya ke Busan, Presiden Joko Widodo (Jokowi) juga menggelar pertemuan bilateral dengan Presiden Korea Selatan Park Geun-hye.
Seperti dikutip Liputan6.com dari laman resmi Sekretariat Kabinet, www.setkab.go.id, Jumat (12/12/2014), dalam pertemuan yang digelar di salah satu ruangan di Exhibition Center, Bexco, Busan, Presiden Jokowi selain menyampaikan apresiasinya terhadap hubungan bilateral yang baik antara Indonesia-Korsel selama ini. Jokowi menyarankan agar ada pertemuan antar-menteri luar negeri untuk melanjutkan hubungan yang lebih baik.
"Kami menghargai hubungan bilateral Indonesia-Korea Selatan. Dan untuk hubungan yang lebih kuat ini kami menyarankan ada pertemuan antar menlu dalam bentuk join commision, agar segera dilakukan," ucap Jokowi.
Sementara, Presiden Korsel Park Geun-hye dalam sambutan pengantarnya mengatakan, Indonesia adalah mitra perdagangan yang penting dan strategis bagi Korea Selatan.
Park juga mengaku mendengar pada saat menjadi Walikota Solo, Jokowi pernah berkunjung ke Korsel. "Sekarang datang sebagai presiden. Dengan kedekatan ini kerja sama bisa dilanjutkan," ujar Park.
Saat bertemu dengan Presiden Korsel Park Geun-hye itu, Presiden Jokowi didampingi oleh Menko Perekonomian Sofyan Jalil, Menlu Retno LP Marsudi, dan Menteri PAN dan RB Yuddy Crishnandi.
Jokowi didampingi Ibu Negara Iriana Widodo berkunjung ke Busan, Korsel, selama dua malam 10-12 Desember 2014. Agenda kunjungan pertama Presiden Jokowi ke Korea Selatan sejak dilantik pada Oktober 2014 ini adalah menghadiri KTT Perayaan 25 Tahun Dialog ASEAN-Korsel 11-12 Desember 2014. (Ans)
Bertemu Presiden Park, Jokowi Harap Hubungan RI-Korsel Lebih Baik
Jokowi pun menyarankan agar ada pertemuan antar-menteri luar negeri untuk melanjutkan hubungan yang lebih baik.
diperbarui 12 Des 2014, 07:40 WIBDiterbitkan 12 Des 2014, 07:40 WIB
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
50 Tips Usaha Sukses untuk Pemula: Panduan Lengkap Membangun Bisnis dari Nol
Mengulik Fitur dan Kemampuan WiFi 7, Teknologi Nirkabel Generasi Terbaru!
Antisipasi Bencana Hidrometeorologi, Ini Upaya KAI Daop 9 Jember
7 Potret Eunice Tjoaa dan Onic Kiboy Diduga Pacaran, Viral Unggah Video Romantis
Gempa Hari Ini di Indonesia: Terjadi Dua Kali Getarkan Ende, NTT dan Nabire, Papua Tengah
MDA Raih Penghargaan Pemanfaatan Green Energy Terbesar dari PLN
VIDEO: Terlalu Fokus Nonton Timnas vs Arab Saudi di HP, Penumpang KRL Jatuh ke Rel
Baim Wong Nantikan Kehadiran Pria yang Diduga Orang Ketiga dalam Rumah Tangganya di Sidang Cerai
Tata Martino Hengkang, Inter Miami dan Lionel Messi Tunggu Nakhoda Baru
Top! BRI Sabet Best API Initiative di Ajang Global Retail Banking Innovation Awards 2024
Pemkot Cilegon Fokus Pengelolaan Anggaran 2025 yang Transparan dan Efisien
Naker Expo 2024 dari Kemnaker Hadirkan Puluhan Ribu Loker, Cek Selengkapnya di Sini!