Liputan6.com, Jakarta - Kabareskrim Polri Komjen Pol Budi Waseso menegaskan tidak akan berhenti mengusut kasus yang melibatkan para pimpinan KPK. Terlebih kasus-kasus yang menjerat para pimpinan KPK itu diduga kuat memenuhi unsur pidana.
Budi juga memastikan hingga saat ini penyidik Bareskrim tengah bekerja menyelesaikan pemberkasan yang nanti akan diserahkan ke Kejaksaan. Seperti kasus Bambang Widjoyanto atau BW.
"Ya kalau masalah pidana lanjut," tegas Komjen Pol Budi Waseso di Mabes Polri, Jakarta, Jumat (20/2/2015).
Jendral bintang 3 itu juga menekankan bahwa kasus yang menjerat 4 pimpinan KPK adalah permasalahan individu bukan lembaga. Jadi keharmonisan yang dibangun antara Polri dan KPK tidak harus diawali dengan menerbitkan surat perintah penghentian penyidikan atau SP3 kasus para pimpinan KPK itu.
"Nggak, nggak lah, masa hukum bisa digituin,. Ya nggak lah, kita nggak boleh melanggar UU. Masa diberhentikan," ujar Budi Waseso.
Bahkan, Jenderal yang sempat masuk ke dalam bursa calon Kapolri kemarin itu meyakini sekalipun Komjen Pol Badrodin Haiti nanti resmi dilantik sebagai Kapolri, kasus tersebut akan tetap berjalan di bawah kepemimpinan Badrodin.
"Saya kira nggak mungkin, karena beliau (Badrodin) paham betul, beliau kan orang paham tentang reserse dan penegakan hukum makanya beliau terpilih. Nah itu karena orang terpilih makanya orangnya pasti hebat, di antara yang bagus," tutup Budi Waseso. (Mut)
Kabareskrim Budi Waseso Tutup Peluang SP3 Kasus Pimpinan KPK
Kabareskrim Polri Komjen Pol Budi Waseso menegaskan tidak akan berhenti mengusut kasus yang melibatkan para pimpinan KPK.
Diperbarui 20 Feb 2015, 14:13 WIBDiterbitkan 20 Feb 2015, 14:13 WIB
Kabareskrim Komjen Pol Budi Waseso menjawab pertanyaan wartawan usai upacara kenaikan pangkat korps raport yang digelar di Rupatama, Mabes Polri, Jakarta, Kamis (5/2/2015). (Liputan6.com/Johan Tallo)... Selengkapnya
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
PTPP Garap Proyek RS Harapan Kita-Tokushukai, Segini Nilainya
Gubernur Lampung Kenang Bupati Way Kanan: Sosok Pekerja Keras dan Berdedikasi
Tampil Anggun dan Syar'i, 5 Potret Kiky Saputri Cantik Berhijab Hadiri Acara Kajian
Perusahaan Singapura Buka Indonesia Airlines, Korupsi Minyakita Terbongkar
Mendagri Tito: PSU Tetap Gunakan APBD Dulu, Pemda Harus Efisiensi Anggaran Lain
350 Ucapan Lebaran ke Bos yang Sopan dan Penuh Makna
Maroef Sjamsoeddin, Pembongkar Kasus Papa Minta Saham yang Kini Pimpin MIND ID
Cara Nonton Live Streaming Formula 1 2025 di Vidio
Prabowo Panggil Bos GoTo ke Istana, Bakal Umumkan THR untuk Ojol?
Gugatan Praperadilan Hasto Kristiyanto di Kasus Suap Harun Masiku Gugur
Tanda Keputihan Mau Haid, Kenali Perbedaannya dengan Kehamilan
Cara Menggoreng Singkong Agar Renyah dan Gurih, Rahasia Kelezatan yang Harus Kamu Coba