Liputan6.com, Jakarta - Pada saat Istana Kepresidenan, Jakarta tengah dikepung oleh ribuan buruh yang tengah menyuarakan aspirasinya, Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri siang ini datang berkunjung ke kantor Presiden Joko Widodo atau Jokowi.
Putri sulung Presiden pertama RI Sukarno itu tiba dengan didampingi oleh Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto.
Pantauan Liputan6.com, Sabtu (24/10/2015), Mega tiba di Istana sekitar pukul 13.09 WIB dengan mengendarai mobil sedan Marcedez Benz hitam. Mobil yang ditumpangi oleh Mega berhenti tepat di depan pintu masuk menuju lobi Istana Merdeka, kompleks Istana Kepresidenan.
Ibunda Menko Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (PMK) Puan Maharani itu tampak didampingi oleh Sekretaris Jenderal PDIP Hasto Kristiyanto yang mengenakan kemeja batik lengan panjang berwarna merah.
Tidak lama berselang, Mega yang tampak mengenakan kemeja batik berwarna hijau itu langsung disambut oleh Sekretaris Kabinet Pramono Anung. Di ruang depan Istana, Presiden Jokowi yang mengenakan kemeja lengan panjang putih polos itu keluar dari Istana Merdeka menyambut Megawati. Keduanya berjabat tangan dua kali.
"Ini hari Sabtu kok masih pada kerja?" canda Jokowi sambil tersenyum ke arah Mega.
Setelah itu, Presiden Jokowi dan Presiden ke 5 RI itu itu langsung masuk ke dalam ruang utama untuk melanjutkan pertemuan sambil menikmati jamuan makan siang. "Nanti ya," kata Jokowi sambil berlalu.
Suasana di sekitar Istana Kepresidenan sendiri saat ini tengah diramaikan aksi buruh dari berbagai serikat pekerja. Mereka menuntut kenaikan upah minimum regional (UMR). Saat Mega tiba di Istana, ruas Jalan Medan Merdeka Utara depan Istana Kepresidenan tengah ditutup paksa oleh para buruh. (Ndy/Ado)
Mega Sambangi Jokowi saat Istana Dikepung Demo Buruh
Putri sulung Presiden pertama RI Sukarno itu tiba dengan didampingi oleh Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto.
Diperbarui 24 Okt 2015, 14:23 WIBDiterbitkan 24 Okt 2015, 14:23 WIB
Presiden Jokowi dan Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri di Istana Merdeka, Jakarta, Sabtu (24/10/2015). Kedua pihak menyinggung masalah politik luar negeri sebelum Jokowi bertolak ke Amerika Serikat. (Liputan6.com/ Faizal Fanani)... Selengkapnya
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
Produksi Liputan6.com
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Live Streaming BRI Liga 1 Persebaya Surabaya vs PSIS Semarang di Indosiar dan Vidio: Duel Sengit di GBT
Mengintip Tradisi Lebaran Muslim di Korea Selatan yang Jadi Minoritas
7 Potret Cindy Fatikasari dan Tengku Firmansyah, Anniversary Perdana di Kanada
Prabowo Perintahkan Menko AHY Bentuk Satgas Penanganan Sampah Nasional
Erick Thohir Tinjau Status BUMN Perum Jelang Peralihan ke Danantara
InJourney Airports Borong 27 Penghargaan ACI, Tengok Daftar Lengkapnya
350 Caption Diri Sendiri yang Inspiratif dan Memotivasi
Aset Selebgram Rea Wiradinata Segera Dilelang Buntut Penolakan Kasasi di Mahkamah Agung
Mengaku Cabuli Anak dan Jual Videonya, Eks Kapolres Ngada AKBP Fajar Belum Juga Jadi Tersangka
Ada Asap di Sekitar Kawasan Gedung Mabes Polri, Ini Sebabnya
8 Doa Mendatangkan Rezeki Mendadak Berlimpah dan Ikhiar yang Bisa Dilakukan
VIDEO: Prabowo Lepas Kepulangan Sekjen Partai Komunis Vietnam di Bandara Halim