Liputan6.com, Solo - Cucu pertama Presiden Jokowi telah lahir di Rumah Sakit (RS) PKU Muhammadiyah Solo, Jawa Tengah. Bayi laki-laki dari pasangan Gibran Rakabuming Raka dan Selvi Ananda tersebut lahir sekitar pukul 09.28 WIB, Kamis (10/3/2016).
Keluarga Presiden Jokowi menggelar konferensi pers untuk memberikan kabar bahagia tersebut di aula RS PKU Muhammadiyah Solo. Konferensi tersebut dihadiri langsung Ibu Negara Iriana Jokowi, Gibran Rakabuming Raka, serta tim dokter.
Gibran menuturkan, putra pertamanya lahir sekitar pukul 09.28 WIB. Proses kelahiran bayi pertamanya berlangsung dengan cepat dan lancar.
Dia mengatakan, berat buah hatinya mencapai 3,09 kilogram. Sedangkan panjangnya 48,5 cm. ‎"Semuanya sehat," Gibran menandaskan.
Baca Juga
Sementara itu, Presiden Jokowi akan langsung terbang ke Solo dari Jakarta setelah mendengar kelahiran cucu pertamanya itu.
"Iya, siang ini (Jokowi berangkat ke Solo)," ucap Sekretaris Kabinet Pramono Anung saat dihubungi Liputan6.com.
Saat ini Jokowi masih di Jakarta dan pagi tadi melakukan kunjungan kerja meresmikan Pusat Logistik Berikat (PLB) di PT Cipta Krida Bahari (CCKBDI), Kelurahan Sukapura, Kecamatan Cilincing, Jakarta Utara.
Banyak doa yang dipersembahkan untuk cucu Jokowi itu. Pramono berharap cucu laki-laki tersebut menjadi anak sehat, berbudi pekerti yang baik dan berbakti kepada kedua orangtua dan keluarganya.
Advertisement