Liputan6.com, Jakarta - Aparat Reskrim Polsek Palmerah Polres Metro Jakata Barat terlibat baku tembak dengan tiga orang tidak dikenal (OTD) di kawasan Slipi, tepatnya di Jalan Anggrek Neli, RT 009/05, Kemanggisan, Palmerah, Jakarta Barat, Senin (25/4/2016) sore.
Kanit Reskrim Polsek Palmerah AKP Poltar R Gaol menceritakan, kejadian tersebut bermula dari pihaknya mendapat laporan ada gerak-gerik mencurigakan tiga orang di tempat kejadian perkara (TKP).
Saat observasi di TKP, satu dari tiga pria tersebut dipergoki hendak mencuri sebuah kendaraan roda dua yang sedang terparkir.
"Pas mau ditangkap satu pelaku langsung keluarkan senjata api dan menembak ke arah anggota. Anggota lalu memberikan tembakan peringatan sesuai protap, tetapi pelaku tetap menembak ke arah anggota. Akhirnya anggota melayangkan tembakan ke arah pelaku," ujar Poltar.
Menurut dia, polisi menduga salah satu pelaku yang belum diketahui identitasnya tertembak. Namun belum dipastikan lantaran tiga sekawan tersebut lolos dari tangkapan petugas.
Saat ini polisi masih melakukan pemeriksaan terhadap sejumlah saksi dan melakukan pengejaran terhadap pelaku.
"Soalnya ada warga yang cerita kalau satu pelaku mengeluh aduh kena. Para pelaku ini bawa motor matik berboncengan. Dua orang pakai helm satunya tidak," kata Poltar.
Polisi Baku Tembak di Slipi
Aparat Reskrim Polsek Palmerah Polres Metro Jakarta Barat terlibat baku tembak dengan tiga orang tidak dikenal (OTD) di kawasan Slipi.
diperbarui 25 Apr 2016, 17:35 WIBDiterbitkan 25 Apr 2016, 17:35 WIB
Aparat Reskrim Polsek Palmerah Polres Metro Jakarta Barat terlibat baku tembak dengan tiga orang tidak dikenal (OTD) di kawasan Slipi.
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
VIDEO: Mengurangi Dampak Negatif "Doomscrolling" di Masa Penuh Stres
BAIC Indonesia Pamerkan Produk Unggulan hingga Sediakan Promo Menarik di GJAW 2024
Wall Street Perkasa, Indeks Dow Jones Sentuh Rekor
Luhut: NU Harus Memimpin Upaya Perdamaian Timur Tengah
Infografis Gibran Minta Menteri Pendidikan Hapus Penerimaan Siswa Sistem Zonasi dan Plus Minusnya
Pilkada Jakarta, Relawan Rujaks Siap Kawal Kemenangan RK-Suswono Satu Putaran
5 Faktor Utama di Balik Lonjakan Harga Bitcoin ke Rekor Tertinggi Rp 1,56 Miliar
Tips Memasak Nasi Liwet Sunda Agar Lezat dan Gurih
Korea Selatan: Rusia Pasok Rudal ke Korea Utara Sebagai Imbalan Pengiriman 10 Ribu Pasukan
Fitri Salhuteru Jawab Tudingan Jadi Biang Keladi Masalah Nikita Mirzani: Allah Saksi Hidup Buat Saya
Prediksi Liga Italia Serie A AC Milan vs Juventus: Tugas Berat Berburu Poin Penuh
Jadwal Sholat Isya Hari Ini, Cara Praktis Mengecek Melalui Aplikasi dan Website Resmi