Hujan Es Guyur Jagakarsa

Sri menuturkan, kali ini es yang jatuh dari langit berdiameter sekitar satu sentimeter atau sebesar kelereng.

oleh Rochmanuddin diperbarui 13 Jun 2017, 17:16 WIB
Diterbitkan 13 Jun 2017, 17:16 WIB
Hujan Es di Jagakarsa
Ilustrasi

Liputan6.com, Jakarta - Hujan es kembali mengguyur wilayah Jakarta. Kali ini terjadi di Lenteng Agung, Jagakarsa, Jakarta Selatan, yang terjadi sekitar lima menit.

"Iya, hujan es sekitar pukul 16.29 - 16.33 WIB," ujar Sri Mukti, warga Gang Haji Ali, Lenteng Agung, Jagakarsa, Jakarta Selatan, kepada Liputan6.com, Selasa (13/6/2017).

Sri menuturkan, kali ini es yang jatuh dari langit berdiameter sekitar satu sentimeter atau sebesar kelereng. Warga pun heboh melihat fenomena yang belakangan terjadi beberapa kali di Jakarta.

"(Hujan es) sebesar gundu paling besar," ungkap dia.

Menurut Sri, hujan es di kawasan Jagakarsa di antaranya terjadi di Srengseng Sawah dan Jalan Muhamad Kahfi II.

Hujan es juga melanda wilayah Jakarta pada Maret 2017 lalu. Bahkan, hujan es disertai petir dan angin kencang dengan durasi singkat.

 

Saksikan Video Menarik Berikut Ini:

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Tag Terkait

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya