Senyum Sapa Setya Novanto di Ruang Sidang

Terdakwa kasus dugaan korupsi proyek pengadaan e-KTP Setya Novanto kembali menjalani persidangan di Pengadilan Tipikor.

oleh Fachrur Rozie diperbarui 28 Des 2017, 09:53 WIB
Diterbitkan 28 Des 2017, 09:53 WIB
Berbatik, Setya Novanto Jalani Sidang Lanjutan Dugaan Korupsi e-KTP
Ketua Majelis Hakim Yanto (tengah) membaca eksepsi dakwaan terdakwa dugaan korupsi proyek E-KTP Setya Novanto saat sidang lanjutan di Pengadilan Tipikor, Jakarta, Rabu (20/12/2017). (Liputan6.com/Helmi Fithriansyah)

Liputan6.com, Jakarta - Terdakwa kasus dugaan korupsi proyek pengadaan e-KTP Setya Novanto kembali menjalani persidangan di Pengadilan Tipikor, Jakarta Pusat, Kamis (28/12/2017).

Pria yang kerap disapa Setnov itu masuk ke ruang sidang pukul 09.35 WIB. Setnov masuk beberapa menit setelah Majelis Hakim Pengadilan Tipikor duduk.

Setya Novanto yang mengenakan kemeja batik cokelat itu sempat menyapa majelis hakim dan menundukkan kepala. Setnov juga terlihat tersenyum sebelum akhirnya duduk di kursi pesakitan.

Tak lama duduk, Setnov pun langsung mendengarkan tanggapan jaksa atas eksepsinya sesuai dengan agenda sidang kali ini.

Setya Novantoyang mengenakan kacamata hanya menundukkan kepala saat mendengarkan tanggapan dari tim penuntut umum KPK.

 

Saksikan video pilihan di bawah ini:

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya