Ketika Jokowi Salami dan Cium Ibunda Usai Dilantik Jadi Presiden

Jokowi menyalami tangan serta mencium pipi kanan dan kiri Sudjiatmi.

oleh Lizsa Egeham diperbarui 21 Okt 2019, 05:38 WIB
Diterbitkan 21 Okt 2019, 05:38 WIB
jokowi
Presiden Jokowi menyalami tangan serta mencium pipi kanan dan kiri Sudjiatmi usai dilantik jadi presiden di gedung MPR-DPR-DPD, Jakarta, Minggu (20/10/2019). (Biro Pers Sekretariat Presiden).

Liputan6.com, Jakarta - Ibunda Joko Widodo atau Jokowi, Sudjiatmi tertangkap kamera menghadiri pelantikan sang anak yang resmi menjadi presiden untuk kedua kalinya. Sudjiatmi tampak mengenakan kebaya dan kerudung bewarna cokelat.

Jokowi bersama Ma'ruf Amin dilantik sebagai presiden dan wakil presiden periode 2019-2024 di Gedung MPR Jakarta, Minggu (20/10/2019). Usai dilantik, mantan Gubernur DKI Jakarta itu tampak bertemu dengan sang ibunda.

Jokowi menyalami tangan serta mencium pipi kanan dan kiri Sudjiatmi. Hal ini terlihat dalam foto yang dirilis Biro Pers Sekretariat Presiden.

Hampir seluruh keluarga inti Jokowi diketahui berangkat ke Jakarta untuk menghadiri pelantikan. Saat berangkat ke Gedung MPR, Jokowi pun ditemani oleh ketiga anaknya, Gibran Rakabuming Raka, Kahiyang Ayu, dan Kaesang Pangarep.

Tampak pula menantu Jokowi, Bobby Nasution. Bobby menggendong sang anak alias cucu Jokowi, Sedah Mirah.

Kendati begitu, tak terlihat sosok Jan Ethes Srinarendra yang merupakan anak dari Gibran dan cucu Jokowi. Begitu juga istri Gibran, Selvy Ananda.

Saksikan video pilihan di bawah ini:

Alasan Ketidakhadiran

Menurut Gibran, istrinya Selvi Ananda tidak bisa hadir ke Jakarta, karena sedang mengandung calon anak keduanya. Sementara Jan Ethes berada di Solo untuk menemani sang ibunda.

"Istri tidak diajak ke acara pelantikan Presiden, karena usia kehamilannya sudah sekitar 8 bulan. Sedangkan Jan Ethes Srinarendra juga di rumah untuk menemani ibunya," kata Gibran usai menghadiri acara Connext Conference 2019 di Hotel Novotel, Solo, Jawa Tengah, Sabtu (19/10/2019).

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya