Liputan6.com, Jakarta - Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud) Nadiem Makarim melantik empat pejabat tinggi dan menengah di lingkungan Kemendikbud. Pelantikan berlangsung di Gedung A Kemdikbud, Jakarta.
Dalam kesempatan itu, Nadiem berpesan kepada keempatnya supaya memproritaskan upaya pengembangan sumber daya manusia (SDM) yang unggul. Kata dia, pemerintah mendorong terwujudnya SDM yang berkarakter pekerja keras, dinamis, terampil, dan menguasai ilmu pengetahuan dan teknologi.
Baca Juga
Kemendikbud, lanjut dia, memiliki peranan penting dan strategis untuk menyiapkan SDM unggul dan berkarakter tersebut.
Advertisement
"Saya mohon pejabat yang baru dilantik untuk membuat terobosan yang lompatan besar untuk menjawab tantangan tersebut," ucapnya di lokasi, Senin (16/12/2019).
Salah satu pejabat yang dilantik ialah Ainun Na'im yang duduk sebagai Sekjen Kemendikbud. Guru besar Universitas Gadjah Mada ini sebelumnya memangku jabatan Sekretaris Jenderal Kementerian Riset, Teknologi, dan Pendidikan Tinggi (Kemenristekdikti) pada Kabinet Kerja.
Dalam sambutannya, Nadiem berpesan kepada Ainun agar semakin mempertajam fungsi koordinasi. Khususnya setelah kembalinya urusan pendidikan tinggi.
"Agar program-program kementerian tidak saling tumpang tindih. Benar-benar memberi dampak dan berjalan secara efektif dan efisien," pesan dia.
Selain Ainun, Nadiem juga melantik Muchlis Rantoni Luddin yang dilantik kembali sebagai Inspektur Jenderal (Irjen). Kepada Irjen, Mendikbud berpesan agar Inspektorat Jenderal tidak hanya berperan sebagai pengawas. Tetapi, semakin berperan untuk memperkuat fungsi pencegahan.
Saksikan video pilihan di bawah ini:
Generasi Milenial
Mendikbud juga malantik Hilmar Farid yang kembali dilantik sebagai Direktur Jenderal Kebudayaan. Kepadanya Mendikbud meminta agar Direktorat Jenderal Kebudayaan mampu memperbanyak program dan kegiatan yang melibatkan para pemuda dan generasi milenial.
"Agar tumbuh kecintaan kepada budaya bangsa sendiri. Dan bisa menandingi dahsyatnya arus budaya luar, supaya budaya kita tidak asing di mata bangsa sendiri," tutur Nadiem.
Selanjutnya, yang dilantik Mendikbud ialah Chatarina Muliana Girsang. Chatarina dilantik sebagai Staf Ahli Mendikbud bidang Regulasi Pendidikan dan Kebudayaan. Mendikbud menitipkan tugas untuk menghadirkan terobosan dalam bidang regulasi yang menyentuh persoalan pendidikan.
"Dan benar-benar menjadi solusi yang tepat," tegasnya.
Advertisement