14 Pejabat Daerah di Banten Mulai Vaksinasi Covid-19

Provinsi Banten mulai melakukan vaksinasi Covid-19.

oleh Pramita Tristiawati diperbarui 14 Jan 2021, 10:51 WIB
Diterbitkan 14 Jan 2021, 10:51 WIB
Provinsi Banten mulai melakukan vaksinasi Covid-19. Sebanyak 14 orang, yakni Kapolda Banten, pimpinan daerah, ketua DPRD, sampai pejabat esselon II, langsung divaksin hari ini, 14 Januari 2021, di Pendopo Bupati Tangerang.
Provinsi Banten mulai melakukan vaksinasi Covid-19. Sebanyak 14 orang, yakni Kapolda Banten, pimpinan daerah, ketua DPRD, sampai pejabat esselon II, langsung divaksin hari ini, 14 Januari 2021, di Pendopo Bupati Tangerang.

Liputan6.com, Jakarta Provinsi Banten mulai melakukan vaksinasi Covid-19. Sebanyak 14 orang, yakni Kapolda Banten, pimpinan daerah, ketua DPRD, sampai pejabat esselon II, langsung divaksin hari ini, 14 Januari 2021, di Pendopo Bupati Tangerang.

Gubernur Banten, Wahidin Halim mengatakan, untuk hari ini ada 14 orang yang mewakili pemimpin daerah di Provinsi Banten yang akan divaksinasi.

"Mulai hari ini, saya luncurkan program vaksinasi untuk warga. Diawali dengan hari ini ada 14 orang, para pejabat daerah, baru esok hari para Nakes," tutur Wahidin Halim.

Menurutnya, vaksinasi dilakukan untuk kepentingan bersama sebagai jalan tengah dalam menyudahi pandemi Covid-19. Sebab, dalam Undang-undang sudah diatur, negara punya kewajiban dan hak untuk melindungi rakyatnya, rakyat juga punya kewajiban untuk saling melindungi sesama.

"Bukan hanya untuk diri sendiri, tapi juga untuk orang lain, keluarga, komunitasnya. Jadi saya rasa, tidak ada alasan untuk menolak vaksinasi ini," kata Wahidin.

Dia pun mengimbau, agar warga Banten mau divaksinasi dan ikut menyukseskan program ini. Bukan malah berpikiran ini sesuatu yang dipolitisasi, ataupun menerjemahkan sesuai persepsi masing-masing.

"Dalam keadaan darurat, saya mengimbau kepada warga Banten untuk bersedia divaksin. Jangan dipolitisasi, jangan diterjemahkan dengan pemikiran persepsi masing-masing, tapi seharusnya ini demi kepentingan bersama," katanya.

 

 

** #IngatPesanIbu

Pakai Masker, Cuci Tangan Pakai Sabun, Jaga Jarak dan Hindari Kerumunan.

Selalu Jaga Kesehatan, Jangan Sampai Tertular dan Jaga Keluarga Kita.

Saksikan video pilihan di bawah ini:

14 Pejabat yang Divaksin

Sementara, untuk hari ini, ke-14 pejabat daerah yang divaksin adalah Kapolda Banten, Irjen Rudi Heriyanto Adinugroho, Danrem 064/Maulana Brigjend gumuruh Winardjatmiko, Kajati Banten Asep N Mulyana, Sekda Banten Almuktabar, Kadinkes Banten dr Ati Pramudji Hastuti, Ketua DPRD Banten Andra Soni.

Lalu, para pimpinan daerah seperti Bupati Tangerang, Ahmed Zaki Iskandar. Wali Kota Tangerang Arief R Wismansyah, Wali Kota Tangsel, Airin Rachmi Diany, Wali Kota Serang Syafrudin, Bupati Paneglang Irna Narulita, Bupati Serang Ratu Tatu Chasanah, Bupati Lebak Iti Octavia Jayabaya, dan Kadinkes Cilegon Dana Sujaksani.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya