Erick Thohir: 1 Juta Orang Diprediksi Akan Penuhi GBK Saat Kampanye Akbar Jokowi

Pasangan capres cawapres nomor urut 01 Jokowi-Ma'ruf dipastikan hadir dalam kampanye akbar ini.

oleh Lizsa Egeham diperbarui 13 Apr 2019, 09:49 WIB
Diterbitkan 13 Apr 2019, 09:49 WIB
Mengintip Persiapan Kampanye Akbar Jokowi-Ma'ruf di GBK
Pekerja membangun panggung kampanye akbar pasangan capres-cawapres nomor urut 01 Joko Widodo-Ma'ruf Amin di SUGBK, Jakarta, Jumat (12/4). Jokowi-Ma'ruf akan menggelar kampanye akbar di SUGBK pada 13 April 2019. (merdeka.com/Imam Buhori)

Liputan6.com, Jakarta - Sekitar 500 artis dan pekerja seni akan berkolaborasi di Konser Putih Bersatu yang digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno (GBK) Jakarta Pusat, Sabtu (13/4/2019). Pasangan capres cawapres nomor urut 01 Jokowi-Ma'ruf dipastikan hadir dalam kampanye akbar ini.

Ketua Tim Kampanye Nasional (TKN) Jokowi-Amin, Erick Thohir mengatakan, relawan dari penjuru Indonesia akan memutihkan GBK hari ini.

Mereka datang sebagai individu pendukung, tokoh, relawan aneka unsur, partai politik hingga simpatisan dari berbagai usia dan profesi.

"Diprediksi ada satu juta orang akan hadir memenuhi kawasan GBK, mengular hingga ke Bundaran HI," kata Erick Tohir dalam keterangan tertulisnya, Sabtu (13/4/2019).

Pekerja seni yang akan memeriahkan Konser Putih Bersatu ini antara lain Glenn Fredly, Ruth Sahanaya, Yuni Shara, Krisdayanti, Addie MS, Ashanty, dan Dira Sugandi. Ada juga Teza Sumendra, Sophia Latjuba, Andien, Nirina Zubir, BIMBO, serta Slank.

"Kampanye akbar ini bukan acara kami tapi acara rakyat Indonesia. Semangat persatuan dan kolaborasi harus digaungkan," ucap Ketua Tim Kampanye Nasional (TKN) Jokowi-Amin ini.

 

Saksikan video pilihan di bawah ini:

Terbuka untuk Umum

Jokowi Mantan Wali Kota Solo
Capres nomor urut 01 Jokowi saat menggelar kampanye di lapangan Stadion Sriwedari Solo.(Liputan6.com/Fajar Abrori)

Jokowi-Ma'ruf direncanakan tiba di GBK pada sore hari. Jokowi akan berorasi dan memohon doa restu kepada seluruh rakyat Indonesia untuk memimpin Indonesia periode mendatang.

Erick menegaskan, Konser Putih Bersatu bersifat gratis dan terbuka untuk semua masyarakat. Menurut dia, masyarakat yang tak dapat masuk ke dalam SUGBK, panitia telah menyiapkan delapan layar live streaming yang tersebar di dalam kompleks.

Tak hanya itu, festival kuliner serta ragam hiburan di luar Stadion Utama hingga ke jalan besar akan turut meramaikan kampanye akbar tersebut.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya