Ekonomi Global Gonjang Ganjing, Penjualan MAXI Naik 26℅ di Kuartal II 2024

PT Maxindo Karya Anugerah Tbk, kembali menunjukkan performa mengagumkan di tengah dinamika pasar global yang penuh tantangan. Buktinya, sepanjang kuartal II 2024 kinerja penjualan perusahaan makanan ringan berbahan umbi-umbian tersebut meningkat hingga 26 persen.

oleh Septian Deny diperbarui 06 Agu 2024, 19:20 WIB
Diterbitkan 06 Agu 2024, 19:20 WIB
IHSG 30 Mei 2017 Ditutup Melemah 0,33 Persen
Karyawan memerhatikan pergerakan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG). PT Maxindo Karya Anugerah Tbk, kembali menunjukkan performa mengagumkan di tengah dinamika pasar global yang penuh tantangan. Buktinya, sepanjang kuartal II 2024 kinerja penjualan perusahaan makanan ringan berbahan umbi-umbian tersebut meningkat hingga 26 persen. (Liputan6.com/Angga Yuniar)

 

Liputan6.com, Jakarta PT Maxindo Karya Anugerah Tbk, kembali menunjukkan performa mengagumkan di tengah dinamika pasar global yang penuh tantangan. Buktinya, sepanjang kuartal II 2024 kinerja penjualan perusahaan makanan ringan berbahan umbi-umbian tersebut meningkat hingga 26 persen.

Direktur Marketing PT Maxindo, Garrett Kartono mengugkapakan, dengan strategi yang tepat dan visi jelas, perusahaan yang telah lama dikenal sebagai eksporter utama makanan ringan (snack) ke berbagai negara ini terus melangkah maju dengan optimisme tinggi dalam pencapaian target penjualan

Menurutnya, perseroan telah berada di jalur tepat untuk mencapai target penjualan yang telah ditetapkan sebesar Rp120 miliar.  Hal ini memberikan keyakinan kuat akan prospek perusahaan pada masa mendatang.

“Optimisme ini bukan tanpa dasar, mengingat tren positif yang ditunjukkan oleh performa penjualan perusahaan pada kuartal kedua tahun ini. Data menunjukkan peningkatan penjualan yang signifikan sebesar 26% dibandingkan dengan periode yang sama di tahun sebelumnya,” ujar Garrett dikutip Selasa (6/8/2024).

Ia menuturkan, pencapaian ini menjadi indikator kuat bahwa strategi pemasaran dan kualitas produk PT Maxindo terus mendapat sambutan positif dari pasar. “Keberhasilan ini merupakan buah dari kerja keras seluruh tim dan konsistensi perusahaan dalam menjaga kualitas produk serta layanan kepada pelanggan,” imbuhnya.

Pasar Ekspor

Selama ini, Maxindo dikenal luas sebagai perusahaan yang fokus pada pasar ekspor.  Strategi ini terbukti sukses dengan keaktifan perusahaan dalam berbagai pameran internasional dan terus melakukan eksplorasi ke negara – negara baru untuk mempromosikan produk-produk unggulan mereka ke pasar global.

Namun dalam perkembangan terbaru, perusahaan itu mulai melebarkan sayapnya ke pasar domestik Indonesia. Langkah strategis ini diambil setelah melihat potensi besar yang dimiliki pasar dalam negeri. Indonesia, dengan populasi besar dan pertumbuhan ekonomi stabil, menawarkan peluang yang sangat menjanjikan bagi industri makanan.

Untuk merealisasikan ambisi tersebut PT Maxindo telah mulai menjalin kerjasama dengan berbagai perusahaan distribusi terkemuka di Indonesia. Selain itu, perusahaan juga aktif membangun hubungan dengan produsen-produsen makanan ringan lokal. 

“Langkah ini tidak hanya memperluas jangkauan pasar, tetapi juga bertujuan untuk membangun ekosistem bisnis yang saling menguntungkan di industri makanan Indonesia,” kata Garrett Kartono.

Inovasi Kunci Sukses Jangkau Pasar Global

PT Maxindo Karya Anugerah
Bertolak dari semangat meningkatkan derajat makanan tradisional berbahan baku singkong di tahun 1977, PT Maxindo Karya Anugerah dari waktu ke waktu terus berkembang. Meski aktivitas bisnisnya berawal dari industri rumahan tetapi kini Maxindo telah menjadi salah satu perusahaan ekspor makanan ringan berbahan baku umbi-umbian terbaik.

Garrett Kartono juga mengungkapkan, salah satu faktor kunci dibalik kesuksesan PT Maxindo adalah komitmen terhadap inovasi berkelanjutan. Perusahaan terus melakukan pengembangan inovasi dalam pembuatan produk baru. “Hal ini kami lakukan untuk memastikan produk-produk PT Maxindo selalu sesuai dengan tren terkini serta mampu memenuhi permintaan setiap pasar dan negara tujuan,” terang Garrett.

Dia menambahan, tim riset dan pengembangan PT Maxindo bekerja tanpa henti untuk menganalisis tren pasar, preferensi konsumen, dan perkembangan teknologi terbaru dalam industri makanan. “Hasil dari upaya ini adalah serangkaian produk inovatif yang tidak hanya memenuhi standar kualitas tertinggi, tetapi juga menawarkan pengalaman baru bagi konsumen,” tambahnya. 

Sebagai bentuk komitmen untuk terus berkembang dan memenuhi permintaan pasar yang semakin meningkat, kini PT Maxindo sedang dalam proses pembangunan pabrik ketiga mereka di Kendal, Jawa Tengah. Proyek ambisius yang ditargetkan dapat beroperasi di tahun 2025 ini terus menunjukkan kemajuan signifikan dalam tahap pembangunannya. Saat ini, progres pembangunan sudah mencapai 40℅.

“Dengan adanya fasilitas produksi tambahan ini, PT Maxindo akan memiliki kapasitas produksi yang jauh lebih besar, memungkinkan perusahaan untuk memenuhi permintaan pasar yang terus meningkat, baik dari pasar ekspor maupun pasar domestik yang baru dimasuki,” ujar Garrett.

 

 

 

Peningkatan Kapasitas

PT Maxindo Karya Anugerah
Bertolak dari semangat meningkatkan derajat makanan tradisional berbahan baku singkong di tahun 1977, PT Maxindo Karya Anugerah dari waktu ke waktu terus berkembang. Meski aktivitas bisnisnya berawal dari industri rumahan tetapi kini Maxindo telah menjadi salah satu perusahaan ekspor makanan ringan berbahan baku umbi-umbian terbaik.

Selain peningkatan kapasitas, pabrik baru ini juga akan dilengkapi dengan teknologi produksi terkini, memastikan efisiensi dan kualitas produk yang lebih baik. Hal ini sejalan dengan komitmen PT Maxindo untuk terus meningkatkan standar kualitas produksi mereka.

Garrett menjelaskan, dengan berbagai inisiatif strategis yang telah dan sedang dijalankan, PT Maxindo Karya Anugerah Tbk memposisikan diri sebagai pemain kunci dalam industri makanan, baik di tingkat nasional maupun internasional. 

"Kombinasi antara fokus pada pasar ekspor, ekspansif di pasar domestik, inovasi produk berkelanjutan, dan peningkatan kapasitas produksi menciptakan fondasi yang kuat bagi pertumbuhan perusahaan di masa depan,” paparnya. 

Seiring dengan pertumbuhan bisnis, PT Maxindo juga berkomitmen untuk memberikan kontribusi positif bagi masyarakat dan lingkungan. Perusahaan terus mengembangkan praktik bisnis yang berkelanjutan dan bertanggung jawab, memastikan pertumbuhan bisnis berjalan selaras dengan kesejahteraan masyarakat dan kelestarian lingkungan.

“Dengan visi jelas dan eksekusi yang tepat, PT Maxindo Karya Anugerah Tbk, siap menghadapi tantangan dan memanfaatkan peluang di pasar global yang dinamis, sambil terus memberikan nilai tambah bagi konsumen, mitra bisnis, dan pemangku kepentingan lainnya,” pungkas Garrett.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya