Juri Kritik Teknik Bernyanyi Risma D Academy

Risma D'Academy mendapat kritikan dari para juri di malam Konser Final, Jumat (21/3/2014).

oleh FX. Richo Pramono diperbarui 22 Mar 2014, 05:00 WIB
Diterbitkan 22 Mar 2014, 05:00 WIB
Risma D Academy
Risma D'Academy

Liputan6.com, Jakarta - Kontestan asal Cimahi, Risma D'Academy harus menelan segala kritikan yang disampaikan para juri kepadanya tadi malam, Jumat (21/3/2014). Risma tidak berhasil membawakan lagu berjudul RT 5 RW 3 milik Cici Paramida tersebut, sehingga menuai kritik tentang teknik bernyanyinya.

Bahkan Beniqno Aquino, salah satu juri D'Academy yang paling jarang memberi kritik sekalipun malam ini menyampaikan kritiknya kepada Risma. Beniqno pun menuturkan penampilan Risma minggu-minggu sebelumnya lebih bagus.

"Saya dapetin beberapa nada ada yang goyang dari cara bernyanyi kamu. Padahal minggu-minggu lalu saya melihat penampilan kamu lebih bagus," kata Beniqno.

Iis Dahlia pun tidak luput memberikan komentarnya. Pasalnya, Iis Dahlia adalah juri yang memberikan hak vetonya untuk Risma masuk ke dalam 25 besar finalis Dangdut Academy. Menurut Iis, Risma ragu dalam penampilannya malam tadi.

"Saya tanya ke Beni, bagaimana perkembangan kamu. Dan jawabannya menyenangkan. Tapi tidak dengan malam ini (Jumat). Ada yang syairnya belum kelar kamu malah masuk ke syair-syair selanjutnya. Kamu kelihatan ragu, kapan kamu harus masuk kamu terlihat tidak yakin," lanjut Iis Dahlia.

Juri lain, Inul Daratista pun mengutarakan hal yang senada dengan juri lainnya. Inul mengatakan Risma kurang menguasai lagu tersebut dan terlihat ragu dalam bernyanyi.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya