5 Film Horor Murah Ini Untungnya Selangit!

Kalau budgetnya kecil, mampukah sebuah film meraup untung besar di Hollywood?

oleh Feby Ferdian diperbarui 09 Sep 2014, 13:10 WIB
Diterbitkan 09 Sep 2014, 13:10 WIB
5 Film Horor Murah Ini, Untungnya Selangit!
Kalau budgetnya kecil, mampukah sebuah film meraup untung besar di Hollywood?

Liputan6.com, Los Angeles, Amerika Serikat Pernahkah anda menonton film horor terbaru Brad Pitt yang bertajuk World War Z?

Diketahui, meski mampu meraup USD 540 juta, film yang dibintangi oleh Brad Pitt ini tetap tak bisa menutupi statusnya sebagai film horor dengan pembuatan paling mahal di Hollywood  lewat biaya produksi yang mencapai USD 190 juta.

Nah, pertanyaannya, kalau budgetnya kecil, mampukah sebuah film horor meraup untung besar di Hollywood? Simak jawabannya berikut ini:

Selanjutnya >> Pembuktian Pertama, Halloween (1978)

Halloween (1978)

5 Film Horor Murah Ini, Untungnya Selangit!
Kalau budgetnya kecil, mampukah sebuah film meraup untung besar di Hollywood?

Film horor Halloween dibuat dengan budget sekitar USD 320 ribu. Meski banyak memperlihatkan adegan sadis, film rilisan tahun 1978 ini sukses besar dengan raupan sebanyak USD 70 juta.(Feb/Ade)

Selanjutnya >>

Blair Witch Project (1999) dan Paranormal Activity (2007)

5 Film Horor Murah Ini, Untungnya Selangit!
Kalau budgetnya kecil, mampukah sebuah film meraup untung besar di Hollywood?

Blair Witch Project (1999) dan Paranormal Activity (2007)

Penggemar film bertema found footage pasti kenal dengan Paranormal Activity yang berhasil melanjutkan kesuksesan film Blair Witch Project yang dibuat dengan budget USD 25 ribu. Gilanya, Paranormal Activity memiliki biaya produksi yang jauh lebih kecil, yakni sekitar USD 15 ribu.  Tapi hasilnya, sama sekali tak bisa diremehkan.

Paranormal Activity berhasil membuat para orang di belakangnya bersorak gembira dengan keuntungan yang mencapai USD 193 juta. Sementara Blair Witch Project, sangat menakjubkan, film rilisan tahun 1999 ini sukses meraup USD 248 juta.(Feb/Ade)

Selanjutnya >>

Saw (2004)

Film Horor Saw Dirilis Ulang di Bioskop
Para penggemar film horor Saw di Amerika Serikat agaknya bakal kembali berbondong-bondong ke bioskop untuk menonton film favorit mereka.

Saw (2004)

Berawal dari film pendek, film horor Saw akhirnya dibuat dengan biaya produksi sebesar USD 1,2 juta. Dan hasilnya, film ini berhasil meraup keuntungan hingga USD 103 juta.

Saking larisnya, film yang juga memperkenalkan boneka Jigsaw sebagai ikonnya ini pun berlanjut hingga sekuel ketujuh dan memperoleh penghargaan dari Guinness World Records  sebagai  franchise horor terlaris sepanjang masa.(Feb/Ade)

Selanjutnya >>

The Purge (2013)

The Purge: Anarchy Gagal Rajai Amerika Serikat
Keunggulan yang diraih The Purge: Anarchy di Amerika Serikat pada Jumat (21/7/2014) lalu akhirnya rontok setelah memasuki akhir pekan.

The Purge (2013)

The Purge mungkin bisa disebut sebagai satu-satunya film horor berbudget rendah di 2013 yang berhasil meraup keuntungan tinggi [baca kisahnya di sini]. Diketahui, berbekal budget senilai USD 3 juta, film yang mengangkat isu kriminal ini sukses mencatatkan USD 89 juta untuk peredarannya di seluruh dunia.

Sementara film keduanya, yang dibuat dengan biaya produksi sebesar USD 9 juta, berhasil mengalahkan pendapatan film pertamanya dengan raupan yang mencapai USD 103 juta. Angka tersebut diperkirakan masih akan terus bertambah karena The Purge  masih  belum  ditayangkan  di beberapa negara di luar Amerika Serikat, termasuk Indonesia.(Feb/Ade)

Selanjutnya >>

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya