Sony Wakwaw Tolak Tawaran Main Layar Lebar

Sony Wakwaw sudah menolak tawaran tiga judul film yang datang padanya.

oleh FX. Richo Pramono diperbarui 16 Jan 2015, 14:00 WIB
Diterbitkan 16 Jan 2015, 14:00 WIB
Sony Wakwaw
Liputan6.com

Liputan6.com, Jakarta Nama Sony Wakwaw melambung berkat sinetron Emak Ijah Pengen ke Mekkah (EIPM). Ia pun kebanjiran job untuk bermain dalam layar lebar. Sayangnya, hingga kini tak satupun ajakan bermain film ditolaknya.

Menurut Sawiyah, ibu Sony Wakwaw, banyak hal yang harus dipertimbangkan sebelum memutuskan menerima tawaran-tawaran yang datang. Salah satunya kesibukan Sony sekarang ini.
 
"Kesibukan Sony sekarang ini kan padat juga di sinetron Emak Ijah, itu juga salah satu pertimbangannya kenapa belum menerima tawaran film. Karena waktunya nggak cukup," ujar Sawiyah, saat ditemui Liputan6.com di Cibubur, Jakarta Timur, Kamis (15/1/2015).
 
Orangtua Sony Wakwaw tak ingin anaknya kelelahan karena padatnya aktivitas di dunia hiburan. Untuk itu, mereka pun menolak tiga judul film yang datang pada Sony.

"Sony itu kalau sudah capek bakal mengeluh dan uring-uringan. Kalau sudah begitu, dia susah lagi dibujuk untuk akting. Jadi memang harus menunggu mood nya bagus lagi," tandas Sawiyah.(Cho/Mer)

 

 

Tag Terkait

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya