Ditantang Tes DNA, Inul Daratista Ajukan Syarat

Inul Daratista heran mengapa Andar Situmorang selalu bermasalah dengannya.

oleh Rizky Aditya Saputra diperbarui 13 Nov 2015, 20:48 WIB
Diterbitkan 13 Nov 2015, 20:48 WIB
Inul Daratista dan Hotman Paris
Inul Daratista dan Hotman Paris di Polda Metro Jaya. [Foto: Faisal R. Syam/Liputan6.com]

Liputan6.com, Jakarta Inul Daratista tampak kesal dengan ulah pengacara Andar Situmorang di media infotainment beberapa waktu lalu. Andar sempat menyebut anak semata wayang Inul, Yusuf Ivander Damares bukan merupakan anak dari Adam Suseno tapi hasil hubungan gelap dengan pria asal Korea Selatan, Kim Sung Ku.

Seperti diketahui, Kim Sung Ku merupakan investor dalam bisnis rumah karaoke Inul Vizta. Bahkan, Andar berjanji akan memberikan Inul uang Rp2 miliar jika saja pemilik Goyang Ngebor itu mau melakukan tes DNA.

Inul Daratista mendatangi Polda Metro Jaya (Liputan6.com/Faisal R Syam)

Ditanya hal itu, sontak Inul langsung kesal. Pedangdut 36 tahun itu mengajukan syarat untuk menerima tantangan Andar. "Oke saya minta uang Rp2 miliar-nya dulu ke sini. Baru saya mau!" ketus Inul Daratista di SPK Polda Metro Jaya, Jakarta Selatan, Jumat (13/11/2015).

Yang bikin Inul heran, sudah sejak lama Andar mencari-cari kesalahannya. Padahal ia tak pernah bertemu dan kenal dengan Andar. Dugaan pun mengerucut kepada persaingan bisnis karaoke Inul yang berkembang pesat.

Inul Daratista [Foto: Faisal R. Syam/Liputan6.com]

"Itu dia, saya heran. Tapi saya nggak bisa mengatakan kalau ini persaingan bisnis secara gamblang. Yang jelas menurut saya dia tidak suka dengan hidup saya," ucapnya.

Upaya hukum pun terpaksa dilakukan Inul Daratista. Ia khawatir, ketika Yusuf beranjak dewasa, ia bakal membaca pemberitaan tentang hal ini.

"Sampai sekarang saya melindungi anak dari itu. Apalagi dia sudah bisa menonton Youtube juga. Makanya biar kalau dia lihat suatu hari nanti, dia juga tahu kalau ada usaha ibunya membela," kata Inul Daratista. (Ras/fei)

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya