Delon dan Istri Terpaksa Jalani LDR

Masih pengantin baru, Delon dan Aida Chandra harus menjalani hubungan jarak jauh.

oleh Zulfa Ayu Sundari diperbarui 21 Nov 2019, 20:20 WIB
Diterbitkan 21 Nov 2019, 20:20 WIB
Delon, dan sang istri, Aida Chandra (Foto: Instagram/@delonthamrinofficial)
Delon, dan sang istri, Aida Chandra (Foto: Instagram/@delonthamrinofficial)

Liputan6.com, Jakarta - Delon telah melepas status duda dengan menikahi wanita yang dicintainya, Aida Chandra. Pemberkatan pernikahan keduanya telah dilangsungkan pada 8 November 2019.

Meski masih berstatus sebagai pengantin baru, namun Delon dan Aida Chandra harus menjalani hubungan jarak jauh alias LDR. Sang penyanyi tinggal di Jakarta, sementara sang istri yang seorang pebisnis harus berpindah-pindah tugas ke luar kota.

"Kan sebelum menikah, kerjaan aida emang masih ada yang belum bisa ditinggalin, jadi dia harus balik ke Semarang," ungkap Delon di Jalan Kapten Pierre Tendean, Jakarta Selatan, Kamis (21/11/2019).

Mengurus Pekerjaan

Akhiri Masa Duda, Ini 7 Potret Penikahan Delon dan Aida Chandra
Delon Thamrin dan Aida Chandra (Sumber: Instagram/aimutz)

"Terus harus ke kota-kota lain juga dan sebagainya untuk urusin kerjaan dia yang belum selesai. Kalau sudah selesai, pasti akan ke Jakarta biar kita bersatu gitu," ia menyambung pernyataan.

Meski harus menjalani hubungan jarak jauh, Delon dan Aida Chandra meretas kendala itu dengan memanfaatkan penggunaan teknologi.

Sudah Canggih

[Fimela] Delon Thamrin dan Aida Chandra
Delon Thamrin dan Aida Chandra (Instagram/aimutz)

"Ah kemarin enggak LDR juga begitu kan (cerai). Sekarang kan sudah canggih, jadi video call, ada telepon, jadi lebih permudahkan saja. LDR itu kan bukan karena jauh tapi dekat di hati," paparnya.

Ke Nusa Tenggara Timur

7 Momen Upacara Teapai Delon dan Aida Chandra, Seserahan Barang Mewah
Delon dan Aida (Sumber: Instagram/aimutz)

Saat ini, Aida Chandra sedang menjalani tugas ke Nusa Tenggara Timur. Selama ada kesempatan, mereka tetap menyempatkan waktu untuk bertemu.

Proyek Lima Bulan

"Sekarang dia lagi di NTT ada proyek empat sampai lima bulan, dan itu enggak bisa ditinggalin karena ada deadline-nya, jadi harus ke sana. Paling dekat transitnya dia ke Jakarta, jadi ketemunya di Jakarta," ia mengakhiri.

 

KONTAK BANTUAN

Bunuh diri bukan jawaban apalagi solusi dari semua permasalahan hidup yang seringkali menghimpit. Bila Anda, teman, saudara, atau keluarga yang Anda kenal sedang mengalami masa sulit, dilanda depresi dan merasakan dorongan untuk bunuh diri, sangat disarankan menghubungi dokter kesehatan jiwa di fasilitas kesehatan (Puskesmas atau Rumah Sakit) terdekat.

Bisa juga mengunduh aplikasi Sahabatku: https://play.google.com/store/apps/details?id=com.tldigital.sahabatku

Atau hubungi Call Center 24 jam Halo Kemenkes 1500-567 yang melayani berbagai pengaduan, permintaan, dan saran masyarakat.

Anda juga bisa mengirim pesan singkat ke 081281562620, faksimili (021) 5223002, 52921669, dan alamat surat elektronik (surel) kontak@kemkes.go.id.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya