Laudya Cynthia Bella Posting Foto Lebaran Sendirian, Keberadaan Suami Dipertanyakan

Seperti selebritas lain, Laudya Cynthia Bella juga mengucapkan hari raya Lebaran melalui akun Instagram terverifikasi miliknya.

oleh Meiristica Nurul diperbarui 27 Mei 2020, 07:00 WIB
Diterbitkan 27 Mei 2020, 07:00 WIB
Laudya Cynthia Bella
Laudya Cynthia Bella (Herman Zakharia/Liputan6.com)... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta - Momen Lebaran menjadi waktu yang pas untuk saling memaafkan. Lantaran tak bisa bertemu, media sosial menjadi wadah memperlihatkan kebersamaan dengan pasangan, kecuali Laudya Cynthia Bella.

Ya, Laudya Cynthia Bella mengunggah foto di akun Instagram terverifikasi miliknya, Senin (25/5/2020). Tak lupa, ia juga mengucapkan selamat hari raya.

"Happy EID from ours (me and my favorite bag and scarf @coach) to yours✨.. #CoachIndonesia#CoachNY @kanmogroup.fashion," tulis Laudya Cynthia Bella.

 

Sendiri

Laudya Cynthia Bella (Foto: Instagram/@laudyacynthiabella)
Laudya Cynthia Bella (Foto: Instagram/@laudyacynthiabella)... Selengkapnya

Namun, lagi-lagi Laudya Cynthia Bella memperlihatkan foto dirinya tanpa sang suami, Engku Emran. Ia duduk beralaskan karpet, seorang diri.

 

Jadi Sorotan

Laudya Cynthia Bella. (Foto: Instagram @ laudyacynthiabella)
Laudya Cynthia Bella. (Foto: Instagram @ laudyacynthiabella)... Selengkapnya

Kesendirian pemain film Ambu dan Aisyah: Biarkan Kami Bersaudara ini menjadi sorotan para warganet. Mereka menanyakan keberadaan Engku Emran.

 

Dipertanyakan

Tak sedikit warganet yang bertanya apakah Laudya Cynthia Bella dan Engku Emran sudah bercerai?

"Ko udah ga pernah foto sama suaminya apa bener beritanya udah ceremai??" tanya akun @winkekharisma.

Pertanyaan akun ini pun diikuti oleh akun @ayu_agustina1, "@winkekharisma iya ndak pernah liat foto berdua."

Begitu juga dengan akun @martina_rani, "@winkekharisma iya lebaran pun ga ada foto keluarga."

 

Kunci Akun

Seolah tak mau diganggu oleh warganet mengenai pernikahannya dengan Laudya Cynthia bella, Engku Emran pun kini mengunci akun Instagram pribadinya.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya