Bastian Steel Sering Menginap di Rumah Shafa Harris

Bastian Steel pun mendapat hukuman dari sang ibu.

oleh Meiristica NurulLiputan6.com diperbarui 09 Jun 2020, 12:30 WIB
Diterbitkan 09 Jun 2020, 12:30 WIB
Shafa Harris dan Bastian Steel (Foto: Instagram/@shafaharris)
Bastian Steel pun mendapat hukuman dari sang ibu. (Foto: Instagram/@shafaharris)

Liputan6.com, Jakarta - Hubungan asmara Bastian Steel dan Shafa Harris semakin lengket saja. Bahkan, Bastian sudeh dekat dengan keluarga Shafa.

Tak hanya dekat dengan Sarita Abdul Mukti, Bastian Steel juga dekat dengan adik Shafa Harris.

Saking dekatnya, Bastian Steel tak canggung menginap di rumah sang kekasih. 

 

Dihukum

Bastian Steel
Bastian Steel di lokasi syuting sinetron Pengantin Dini (Fimela.com/Bambang E. Ros)

Kabar ini diketahui saat Bastian Steel dan sang adik, Romaria, menjadi bintang tamu di sebuah program acara salah satu televisi swasta, Rabu (3/6/2020). Berawal dari Feni Rose yang bertanya apakah Bastian pernah dihukum sang ibunda.

"Terus kamu pernah enggak sih dihukum nggak boleh ke mana-mana, di rumah saja sama mama?" tanya Feni Rose. "Pernah. Pernah, kok," jawab Bastian Steel santai.

 

Ragu

[Fimela] Bastian Steel
Bastian Steel

Setelah mendengar jawaban Bastian, Feni Rose kembali bertanya apa alasan orangtua hingga menghukum mantan personel Coboy Junior itu pada sang adik. Awalnya Romania ragu untuk menjawabnya.

"Ya karena Abang, ya, gitulah," jawab Romaria.

"Udah, udah. Stop, stop. Lanjut, lanjut (pertanyaan berikutnya). Jangan, jangan (dibahas lagi)," timpal Bastian.

 

Bocorkan Rahasia

Mendengar jawaban singkat dari Romania dan melihat Bastian yang semakin was-was, Feni Rose meminta Romania kembali bercerita. Akhirnya bocah 11 tahun itu pun membocorkan sesuatu yang membuat Feni tercengang.

 

Menginap

"Karena Bang Bastian suka pulang malam. Kadang-kadang lupa pulang. Biasanya kalau enggak pulang nginep di rumah Kak Shafa. Jadi, enggak apa-apa," lanjutnya.

"Babas emang suka nginep di sana juga, kan, kamarnya banyak banget rumahnya, rumah Shafa. Kamarnya udah jadi kamar saya satu. Roma juga sering nginep (karena temannya adiknya Shafa)," timpal Bastian Steel. (Fimela.com)

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya