Liputan6.com, Jakarta Wakil Gubernur Jawa Barat, Uu Ruzhanul Ulum memiliki cara lucu untuk memberikan ucapan selamat ke pebulutangkis Bilqis Prasista. Bilqis berhasil mengalahkan andalan Jepang, Akane Yamaguchi.
Kemenangan Bilqis itu jelas disambut rasa bangga oleh masyarakat Indonesia, tidak terkecuali Wakil Gubernur Jawa Barat, Uu Ruzhanul Ulum.
Melalui akun Instagram pribadinya, Wagub Jabar itu menyebut Bilqis jadi bukti bahwa usia bukan patokan utama untuk bisa berprestasi.
Advertisement
"Selamat yah neng bilqis keren pisan bisa mengalahkan ranking 1 dunia padahal adinda bilqis ini ranking nya 333 dan baru 19 tahun," tulis Uu di Instagram.
"Kata saya juga usia hanyalah angka, masih muda juga tidak menutup kemungkinan untuk berprestasi. Begitupun pasangan baraya, tidak apa-apa beda umur jauh juga da jodoh mah tidak ada yang tahu," lanjut Uu.
Baca Juga
Membawa Nama Ayu Ting Ting
Lucunya, dalam bagian terakhir caption postingan tersebut, Uu juga memberi selamat kepada penyanyi dangdut Ayu Ting Ting.
"Keren ini anaknya @ayutingting92," tulis Uu.
Â
Advertisement
Ayah Ojak Ikut Dibawa-bawa
Seperti diketahui, Ayu Ting Ting memang memiliki anak perempuan yang juga bernama Bilqis. Hanya saja nama lengkapnya adalah Bilqis Khumairah Razak.
Hal itu sendiri dilakukan oleh Uu sebagai bentuk candaan kepada Bilqis dan langsung disambut tawa oleh para followers di kolom komentar.
Â
Mengejutkan
Kemenangan ini merupakan kejutan. Pasalnya, peringkat keduanya di rangking BWF begitu jauh. Akane di peringkat 1, sementara Bilqis di rangking 333.
Walau memiliki selisih rangking yang sangat jauh, pada kenyataanya Bilqis tampil impresif. Hasilnya, ia berhasil menang dua set langsung dengan skor 21-19 dan 21-19.
Advertisement