Liputan6.com, Jakarta - Model sekaligus aktris peran Henidar Amroe, merupakan wanita yang memiliki kecantikan hingga kini. Henidar Amroe tetap seperti wanita muda yang memiliki wajah kencang tanpa kerutan.
Hal itu diakui wanita berusia 61 tahun ini di akun Instagram pribadinya, Jumat (7/4/2023). Dalam video yang diunggah, Henidar Amroe memperlihatkan wajahnya tanpa make up dari dekat.
"Saya video tanpa bedak. Ini adalah wajah asli saya belum kena tangannya dokter, apalagi suntik. Apalagi meja operasi," ungkapnya.
Advertisement
Dengan memiliki wajah yang masih asli di usia 61 tahun, Henidar Amroe tengah mengetes dirinya sendiri apakah masih percaya diri dengan wajah apa adanya.
Henidar Amroe Masih Ingin Memiliki Wajah Cantik Seperti Dulu
Sebagai seorang model, kecantikan menjadi hal penting. Hal seperti itu rupanya masih melekat pada diri Henidar Amroe.
"Sebenarnya apa sih yang ingin saya capai? Saya pengin gitu melihat diri saya cantik, enggak turun-turun (kulit pipinya) kayak gini," lanjut peraih Piala Citra untuk Pemeran Pendukung Wanita Terbaik dalam film Mereka Bilang, Saya Monyet.
* BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS
Advertisement
Henidar Amroe Ingin Tarik Benang, Tapi Takut
Keinginan Henidar Amroe untuk membuat wajahnya tak lagi turun karena usia cukup tua. Tapi, ia mengaku masih takut melakukannya. Padahal wanita kelahiran 11 April 1962 ini yakin dirinya akan kembali cantik seperti dulu.
"Mungkin kalau tarik benang pasti bagus ya, cantik lagi. Tapi saya masih takut untuk melakukan itu. Tapi saya harus menjadi diri saya sendiri, gimana caranya," sambungnya.
Titi DJ Lakukan Operasi Wajah di Korea Selatan
Sebelumnya, ada Titi DJ yang berusia 56 tahun telah menghabiskan uang ratusan juta rupiah agar terlihat kembali muda. Titi DJ pun melakukan operasi tarik wajah atau face lift di Korea Selatan.
Bukan tanpa alasan Titi DJ memilih menjalani antiaging di sana ketimbang Indonesia.
"Nah, kenapa nggak di Indonesia? Mungkin orang Indonesia tidak terlalu terbuka, kalaupun ada pasti nggak mau berbagi info (soal operasi plastik), karena informasi itu terlalu sedikit di Indonesia, jadi orang nggak tahu mau kemana, harus ke dokter siapa," ujar Titi DJ, saat berbincang dengan Maia Estianty, di kanal YouTube nya beberapa waktu lalu.
Advertisement