Liputan6.com, Jakarta - Permainan poker online, baik yang dimainkan di Facebook, Pokerstars, Full Tilt Poker, maupun di platform lainnya, masih digemari oleh banyak orang meski sudah tidak sepopuler beberapa tahun silam.
Ternyata, para pemain salah satu jenis permainan kartu ini menjadi "mangsa" dari virus komputer. Sebuah perangkat lunak, menurut informasi yang dikutip dari BBC, Jumat (18/09/2015), membagikan kartu virtual si pemain dengan si pencipta virus tersebut yang kemudian turut bergabung dalam permainan poker yang sama dan mencoba untuk menipu si pemain.
Malware licik itu ditemukan bersembunyi di perangkat lunak yang dirancang untuk membantu penggemar poker bermain lebih baik, kata perusahaan keamanan yang menemukannya.
Perangkat lunak ini juga menargetkan informasi yang berguna lainnya pada komputer korban, seperti username dan password untuk login.
Selain itu, malware ini bekerja dengan cara menargetkan pemain dari situs Pokerstars dan Full Tilt Poker, kata Robert Lipovsky, seorang peneliti keamanan di Eset, dalam sebuah posting di blog.
Ketika malware ini menginfeksi, dia memonitor aktivitas komputer dan muncul ketika korban telah login ke salah satu dari dua situs poker itu. Kemudian, malware ini mulai mengambil screenshot dari aktivitas si pemain dan kartu si pemain pun "didapat". Screenshot tersebut lalu dikirim ke si penyerang.
Gambar dari screenshot itu menunjukkan si pemain dan ID nya telah ditangani. Ini, kata Eset, memungkinkan penyerang mencari situs untuk si pemain dan bergabung ke permainannya. Menggunakan informasi tentang korban memberikan penyerang keuntungan yang signifikan.
"Kami tidak yakin apakah pelaku memainkan game itu secara manual atau dalam beberapa cara otomatis," tulis Lipovsky.
Eset menemukan malware Windows bersembunyi di beberapa aplikasi file-sharing terkenal, perangkat lunak utilitas komputer, serta beberapa kalkulator poker yang banyak digunakan dan database pemain. Spyware ini, menurut Eset, telah aktif selama beberapa bulan dan sebagian besar korban berada di Eropa Timur, terutama Rusia dan Ukraina.
(why)
Pemain Poker Online Dimata-matai Virus Komputer
Pemain poker online sedang dimatai-matai oleh virus komputer yang mengincar kartu virtual mereka.
Diperbarui 19 Sep 2015, 19:03 WIBDiterbitkan 19 Sep 2015, 19:03 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Link Live Streaming LaLiga Real Betis vs Real Madrid di Vidio, Sebentar Lagi Kick-off
Pekan Pertama Ramadan 2025, Eko Roni Saputra Harus Tarung di ONE Fight Night 29
Blangikhan, Tradisi Sakral Masyarakat Lampung Sambut Ramadan
'Santri Undercover' di Inspirasi Ramadhan 2025, Kisah Nyata Kehidupan Pesantren dalam Balutan Storytelling
Link Live Streaming Liga Italia Serie A Napoli vs Inter Milan, Mau Mulai di Vidio
Prabowo Instruksikan Diskon Tiket Pesawat dan Tol Mudik Lebaran 2025
Panduan Lengkap Mandi Wajib: Niat, Tata Cara, dan Doa
Respons Kades Kohod Usai Didenda Rp48 Miliar Terkait Pagar Laut
Mimpi Melihat Kebakaran Menurut Islam: Tafsir dan Maknanya
Arus Mudik Lebaran 2025, Pelabuhan Ketapang Tutup Sementara Saat Hari Raya Nyepi
Indosat Luncurkan Paket Internet IM3 Ramadan, Kuota Besar Mulai Rp 129 Ribu
Prediksi Juara MotoGP 2025: Marc Marquez atau Pecco Bagnaia?