Jendela Dunia: Paus Alaska 100 Ton Migrasi ke Tempat Hangat

Pada awal Juni, paus berimigrasi mencari tempat yang lebih hangat untuk berkembang biak.

oleh Liputan6 diperbarui 12 Jun 2015, 19:07 WIB
Diterbitkan 12 Jun 2015, 19:07 WIB
Lip6 Petang-Jendela Dunia
(Liputan 6 TV)

Liputan6.com, Argentina - Sejumlah paus Alaska bermigrasi besar-besaran dari tempat tinggal mereka Antartika menuju Doradillo, Argentina. Berita ini mengawali Jendela Dunia yang ditayangkan Liputan 6 Petang SCTV, Jumat (12/6/2015).

Pada awal Juni, paus berimigrasi mencari tempat yang lebih hangat untuk berkembang biak. Kedatangan hewan mamalia ini menjadi daya tarik bagi para wisatawan. Dalam perkembangannya, paus ini panjangnya bisa mencapi 18 meter dengan berat sampai 100 ton.

Di  Provinsi Jiangsu, Tiongkok, kepala seorang bocah laki-laki terjepit di antara pilar. Dengan peralatan seadanya, petugas berusaha menyelamatkan sang bocah. Dan dalam 1 jam kepala bocah berusia 6 tahun tersebut berhasil dikeluarkan tanpa terluka.

Di Lituya Bay, Alaska, 4 awak kapal nelayan yang tenggelam di perairan Alaska berhasil diselamatkan. Kapal tersebut hampir tenggelam ketika regu penyelamat datang.

Ketika kapal yang mereka tumpangi tenggelam, keempat awak kapal langsung melompat ke laut dan regu penyelamat berhasil menyelamatkan mereka dengan menggunakan perahu karet.

Sementara itu di Amerika Serikat, 2 bus pariwisata bertabrakan di terowongan Lincoln, New York. Kecelakaan ini terjadi ketika sebuah bus transit dari New Jersey menabrak bagian belakang bus tur yang mengangkut para pelajar asal Kanada. Dalam insiden ini, 30-an orang luka-luka dan dilarikan ke rumah sakit setempat. (Mar/Sss)

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya