Liputan6.com, Beijing - Setelah laporan HSBC Holdings Plc dan Markit Economics menunjukkan adanya pelemahan hasil produksi manufaktur China, yuan tercatat meluncur ke level terendah dalam 16 bulan terakhir.
Seperti dikutip dari Bloomberg, Kamis (24/4/2014), yuan ditutup melemah di level 6,2376 per dolar AS di Shanghai. Sebelumnya yuan sempat menyentuh level 6,2466 per dolar AS, terlemah sejak perdagangan 14 Desember 2012.
Sejak awal 2014, yuan telah melemah 2,,9% dan menjadi mata uang dengan pelemahan terparah di Asia. Padahal tahun lalu, yuan terus bergerak menguat.
Dalam laporan tersebut, indeks Purchasing Manager (PMI) untuk bisnis manufaktur China berada di level 48,3 poin pada April. Angka tersebut naik dari 48 poin pada Maret.Angka tersebut sesuai dengan prediksi sejumlah ekonom.
Â
"Meski PMI China menguat, tapi tetap saja menunjukkan perlambatan ekonomi negara tersebut," ungkap pakar strategi mata uang Sun Hung Kai Forex Bruce Yam di Hong Kong.
Dia memprediksi tren penguatan yuan tak akan berlangsung dalam waktu dekat. Untuk itu, dia menyarankan para investor untuk sementara waktu menghindari mata uang tersebut.
People's Bank of China (Bank Sentral China) mencatatkan rata-rata penguatan harian sebesar 0,02% menjadi 6,1599 per dolar AS. Sementara nilai tukar di pasar spot mengalami koreksi 1,25%.
Yuan Jadi Mata Uang Terburuk di Asia
Hasil produksi manufaktur China melambat diikuti yuan bergerak melemah ke level terendah dalam 16 bulan.
diperbarui 24 Apr 2014, 06:00 WIBDiterbitkan 24 Apr 2014, 06:00 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
Video Terkini
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Pramono-Rano Klaim Menang Satu Putaran, KPU Jakarta: Tunggu Hasil Resmi
Unggul Versi Hitung Cepat, Kemenangan Andra-Dimyati Dianggap Babak Baru untuk Banten
Sederet Keuntungan UMKM Masuk Ekosistem Digital, Apa Saja?
Sekjen OECD: Joe Biden dan Perdana Menteri Inggris Dukung Indonesia Masuk OECD
Mekanisasi Pertanian, Kunci Sukses Indonesia Jadi Lumbung Pangan Dunia
Cara Menurunkan Kolesterol Tinggi: Panduan Lengkap untuk Hidup Sehat
Momen Prabowo Menangis di Hadapan Para Guru Indonesia
350 Quote Bahagia untuk Menyemangati Diri, Bangkitkan Semangat yang Padam
Akui Belum Terima Bayaran, Ini 6 Potret Hannah Al Rasyid di Video Klip Yovie Nuno Dia Milikku
Kementan Diperbolehkan Bangun Irigasi, Ini Alasannya
Tragis, Pria Rusia Meninggal Akibat Dicakar Kucing Peliharaannya
5 Pernyataan Presiden RI Prabowo Subianto Terkait Penyelenggaraan Pilkada Serentak 2024