Liputan6.com, Jakarta - Menteri Pertanian (Mentan) Amran Sulaiman menegaskan traktor bantuan pemerintah diberikan secara gratis kepada petani dan tidak dipungut biaya apapun.
Pernyataan ini menyusul adanya isu yang menyebutkan para petani harus melakukan penebusan sebesar Rp 1 juta hingga Rp 2 juta untuk mendapatkan traktor bantuan tersebut.
"Bayar Rp 1 juta-Rp 2 juta itu isu, kami cek di lapangan tidak ada," ujarnya di Kantor Kementerian Pertanian (Kementan), Jakarta, Senin (30/3/2015).
Amran mengatakan, sebelumnya pihak Kementan mendapatkan laporan di empat kabupaten terindikasi adanya praktek penebusan untuk mendapatkan traktor bantuan pemerintah ini. Namun dia enggan menyebutkan empat kabupaten tersebut.
"Empat kabupaten terindikasi menginformasikan tetapi setelah kami cek tidak ada, mudah-mudahan ini tidak benar dan tidak ada," lanjutnya.
Amran juga berjanji pemerintah akan melakukan tindakan tegas kepada oknum meminta uang kepada petani sebagai penebusan untuk mendapatkan traktor tersebut.
"Tolong hal ini jangan sampai terjadi di lapangan. Kalau ditemukan kami akan dorong ke penegak hukum, tidak ada keraguan dari saya," tandas dia. (
Mentan Janji Pidanakan Oknum Peminta Dana Tebusan Traktor
Kementan mendapatkan laporan di empat kabupaten terindikasi adanya praktek penebusan untuk mendapatkan traktor bantuan pemerintah.
Diperbarui 30 Mar 2015, 12:56 WIBDiterbitkan 30 Mar 2015, 12:56 WIB
Presiden Joko Widodo (kiri) berbincang dengan Mentan Amran Sulaiman (kanan) di Subang, Jabar, Jumat (26/12). 1.099 unit traktor tangan diserahkan kepada 19 kelompok tani dan sembilan perwakilan kelompok. (ANTARA FOTO/Agus Suparto)... Selengkapnya
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
KPK Gali Keterangan Djoko Tjandra soal Pertemuan dengan Harun Masiku di Malaysia
Marak Modus Penipuan, TASPEN Serukan Kewaspadaan dan Perlindungan Data Pribadi
Penelitian Terbaru: Partikel Alpha Centauri Sudah Masuk Tata Surya Kita, Bisa Mencapai Bumi?
Jadi Sorotan, Anggaran Perjalanan Dinas Kesehatan Depok Naik Jadi Rp9,6 Miliar
Arsenal Sikat Real Madrid, Inggris Dapat 5 Tiket Liga Champions Musim Depan
BMKG: Perahu Nelayan dan Tongkang Waspada Gelombang Tinggi 2,5 Meter di Perairan Jawa Barat
Top 3 Berita Hari Ini: Larangan Turis Menstruasi Masuk Pura di Bali Jadi Sorotan Media Asing
350 Kata Ucapan Ulang Tahun Buat Pacar yang Romantis
Cecil Yang Soroti Viralnya Lagu Garam dan Madu, Sebut Terobosan yang Baik
VIDEO: 2,37 Persen ASN Tak Hadir di Hari Pertama Masuk Kerja, Pramono: Karena WFA
Denise Chariesta Laporkan Mantan Karyawan, Okie Agustina Comeback ke Dunia Hiburan
VIDEO: Tak Izin saat Liburan ke Jepang hingga Dapat Teguran, Lucky Hakim Siap Terima Konsekuensi