Liputan6.com, Morowali - Â Presiden RI Joko Widodo mengungkapkan produk-produk buatan Indonesia sebenarnya tidak kalah saing dengan beberapa negara lainnya.
Salah satu produk dari Indonesia, cokelat, diakui Jokowi memiliki kualitas dunia. Bahkan dia mengklaim tanaman cokelat di Indonesia memiliki kualitas terbaik ke-3 di dunia.
"Saya ingin katakan bahwa cokelat kita saat ini nomor 3 di dunia, Dalam 5-6 tahun ke depan bisa jadi yang nomor satu," kata Jokowi saat meresmikan‎ pabrik pengolahan dan pemurnian (smelter) nikel PT Sulawesi Mining Investment di desa Fatufia, Kecamatan Bahodopo, Kabupaten Morowali, Jumat (29/5/2015).
Ada beberapa hal yang ingin ia lakukan bagi para petani coklat tersebut untuk meningkatkan kualitas cokelat dari Indonesia. Salah satu yang akan dilakukan adalah pemberian subsidi untuk peremajaan tanaman.
Menurut Jokowi, tanaman cokelat saat ini masih banyak didominasi tanaman yang sudah tua sehingga kualitas buahnya kurang bagus.
"Saya sudah beberapa kali ke lapangan penghasil cokelat saya lihat bukan sesuatu yang sulit, ini hanya masalah niat mau atau tidak mau memberi perhatian ke petani cokelat," kata dia.
Ditambahkan Jokowi, cokelat menjadi salah satu produk komoditas yang harganya justru berlawanan dengan beberapa komoditas lain di dunia yang menujukkan penurunan.
Dengan harga yang terus mengalami tren naik tersebut, Jokowi yakin kebutuhan akan cokelat ke depan akan semakin banyak. Untuk itu dirinya memerintahkan kepada Gubernur Sulawesi Tengah untuk meningkatkan kualitas produksi cokelat yang ada di wilayahnya. (Yas/Ndw)
Jokowi: Kualitas Cokelat RI Terbaik ke-3 di Dunia
"Dalam 5-6 tahun ke depan bisa jadi yang nomor satu," kata Presiden Jokowi.
diperbarui 29 Mei 2015, 14:41 WIBDiterbitkan 29 Mei 2015, 14:41 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
Video Terkini
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Hasil Liga Champions: Sempat Unggul 3-0, Manchester City Gagal Menang Lagi
Tips Tinggi Badan Usia 13: Panduan Lengkap Meningkatkan Pertumbuhan
Pilkada 2024 Digelar Hari Ini, BPBD Lakukan Rekayasa Cuaca Demi Kelancaran Pilgub Jakarta
Frustrasi Lihat Performa Pemain, Ruben Amorim Kirim Pesan Khusus pada Petinggi Manchester United
Paspampres Prabowo Bergaya Mirip Thomas Shelby Saat di Inggris Tuai Pujian dan Singgung Peran Didit Hediprasetyo
Fakta Unik Pura Jati Segara, Tempat Suci Umat Hindu di Bali
Mengenal Okultasi Bulan dan Spica 27 November 2024
Bawa Manchester United Raih 7 Gelar, Sosok Ini Sarankan Amorim Lakukan Dua Perubahan
Ketika Gus Miek dan Gus Dur Resah Masa Depan NU, Kisah Pertemuan Dua Wali
OC Kaligis Diperiksa, Sebut Pengacara Ronald Tannur Terkenal Urus Perkara
KAI Daop 9 Jember Pastikan Pilkada 2024 Tidak Ganggu Operasional Kereta Api
Ini Kunci Mendapat Kemuliaan dan Rezeki Lancar Tak Terduga Menurut Syekh Ali Jaber