Sempat Tak Operasi Akibat Banjir, 4 SPBU Ini Kembali Layani Konsumen

SPBU yang tak beroperasi karena akses jalan di sekitar SPBU tergenang air.

oleh Athika Rahma diperbarui 01 Jan 2020, 22:32 WIB
Diterbitkan 01 Jan 2020, 22:32 WIB
Pertamina Mulai Sediakan Solar Campur Minyak Sawit
Petugas melayani konsumen yang mengisi bahan bakar kendaraannya di SPBU kawasan Jakarta. (Liputan6.com/Angga Yuniar)... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta Beberapa SPBU bahan bakar minyak (BBM)di beberapa wilayah di Jabodetabek, yang sempat tak beroperasi sudah kembali melayani konsumen. Pengoperasian seiring surutnya banjir. 

Unit Manager Communication Relation & CSR PT Pertamina (Persero) Marketing Operation Region (MOR) III Dewi Sri Utami menyebutkan, dari 13 SPBU di Jabodetabek yang tidak operasi, 4 diantaranya sudah bisa melayani konsumen.

"4 sudah operasi berdasarkan update jam 18.35 WIB tadi," ujar dia saat dikonfirmasi Liputan6.com, Rabu (1/1/2020).

Adapun SPBU yang sudah beroperasi antara lain SPBU 3411704 di Jalan Daan Mogot Jakarta Barat, SPBU 3410507 di Jalan Cempaka Putih, Jakarta Pusat dan SPBU di Boulevard Timur. Adapun total SPU di Jakarta sebanyak 280.

Sebelumnya, dia menyatakan SPBU yang tak beroperasi karena akses jalan di sekitar SPBU tergenang air. Selain itu, listrik di beberapa SPBU juga dimatikan untuk menjaga keamanan dan keselamatan, imbas genangan.      

Selain itu, listrik di beberapa SPBU juga dimatikan untuk menjaga keamanan dan keselamatan, imbas genangan.  

 

 

Tonton Video Ini

Pasokan Aman

SPBU. Dok Pertamina
SPBU. Dok Pertamina... Selengkapnya

Meski demikian, dia memastikan PT jika pasokan BBM untuk SPBU dan LPG dari Integrated Terminal Jakarta tetap berjalan normal, meski  terjadi banjir.

Pada Integrated Terminal Jakarta terdapat Fuel Terminal Plumpang, Fuel Terminal Priok, dan LPG Terminal Priok yang menjadi jalur distribusi LPG subsidi 3KG ke wilayah Jabodetabek.  

Pasokan BBM untuk SPBU di wilayah Jakarta dan sekitarnya dipastikan aman, mengingat sejak Senin hingga Selasa (30 & 31 Desember) beberapa SPBU di Jakarta dan sekitarnya telah mendapat pasokan penuh BBM, guna mendukung mobilitas masyarakat yang akan merayakan pergantian tahun.  

Sementara untuk hari ini pasokan BBM maupun LPG tetap dilakukan dan berjalan normal, meski sejumlah ruas jalan mengalami genangan.  

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya