Top 3: Mulai 2024 Beli LPG 3 Kg Wajib Daftar, Begini Caranya

Berita mengenai cara daftar beli LPG 3 kg ini menjadi berita yang banyak dibaca.

oleh Ilyas Istianur Praditya diperbarui 22 Des 2023, 06:30 WIB
Diterbitkan 22 Des 2023, 06:30 WIB
LPG 3 Kg
Pertamina Patra Niaga tengah mengevaluasi adanya penambahan jumlah pangkalan resmi yang tersebar di Tanah Air. (Liputan6.com/Angga Yuniar)

Liputan6.com, Jakarta Mulai 1 Januari 2024 mendatang, pembelian LPG 3 Kg hanya dapat dilakukan oleh pengguna LPG Tertentu yang telah terdata. Bagi pengguna LPG 3 Kg yang belum terdata atau ingin memeriksa status pengguna, wajib mendaftar atau memeriksa data diri di Sub Penyalur/Pangkalan resmi sebelum melakukan transaksi.

Langkah tersebut merupakan upaya Pemerintah untuk pelaksanaan transformasi pendistribusian LPG Tabung 3 kg tepat sasaran.

Berita mengenai cara daftar beli LPG 3 kg ini menjadi berita yang banyak dibaca. Berikut daftar berita yang banyak dibaca di kanal Bisnis Liputan6.com, Jumat (22/12/2023):

1. Cara Daftar Beli LPG 3 Kg Pakai KTP, Ternyata Mudah!

Mulai 1 Januari 2024 mendatang, pembelian LPG 3 Kg hanya dapat dilakukan oleh pengguna LPG Tertentu yang telah terdata. Bagi pengguna LPG Tabung 3 Kg yang belum terdata atau ingin memeriksa status pengguna, wajib mendaftar atau memeriksa data diri di Sub Penyalur/Pangkalan resmi sebelum melakukan transaksi.

Langkah tersebut merupakan upaya Pemerintah untuk pelaksanaan transformasi pendistribusian LPG Tabung 3 kg tepat sasaran. Kebijakan ini bertujuan agar besaran subsidi yang terus meningkat dapat dinikmati sepenuhnya oleh kelompok masyarakat tidak mampu atau tepat sasaran.

Direktur Jenderal Minyak dan Gas Bumi Tutuka Ariadji menghimbau masyarakat yang belum terdata agar segera mendaftar sebelum melakukan pembelian LPG 3 Kg.

Baca berita selengkapnya di sini

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.


2. Debat Cawapres 22 Desember 2023, Investor Ingin Jaminan Kestabilan Ekonomi

Banner Infografis Debat Perdana Cawapres di Pilpres 2024. (Liputan6.com/Abdillah)
Banner Infografis Debat Perdana Cawapres di Pilpres 2024. (Liputan6.com/Abdillah)

 Proses Pemilu 2024 telah memasuki fase debat kandidat. Debat pertama Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024 telah berlangsung pada Selasa 12 Desember 2023 malam. Selanjutnya akan dilanjutkan dengan debat cawapres pada Jumat 22 Dersember 2023.

Debat Cawapres ini menjadi bahasan Sinarmas Sekuritas (SimInvest)  dalam webinar Market Outlook: Road to Indonesian Election Analisis Debat Capres: Prediksi Tren Pasar Modal pada Rabu (20/12). Acara ini menghadirkan narasumber Pendiri & Direktur Eksekutif Indo Barometer, M. Qodari dan Ike Widiawati (Head of Retail Research Sinarmas Sekuritas).

Tahun pemilu atau perubahan kepemimpinan ini menjadi perubahan yang positif bukan hanya ke pasar saham, namun juga dalam strategi berinvestasi yang harus lebih selektif dan aktif. Dalam strategi investasi bukan hanya tertuju pada saham saja, namun investor juga bisa melakukan diversifikasi ke reksadana dan obligasi.

Baca artikel selengkapnya di sini


3. Alasan Jasa Marga Beri Diskon Tarif Tol Trans Jawa saat Libur Nataru

Ilustrasi jalan tol Jasa Marga (Dok: PT Jasa Marga Tbk)
Ilustrasi jalan tol Jasa Marga (Dok: PT Jasa Marga Tbk)

 PT Jasa Marga Tbk (JSMR) memberlakukan diskon tarif tol pada libur Natal 2023 dan Tahun Baru 2024 (Nataru). Jasa Marga menyebutkan penerapan diskon tarif tol tersebut salah satunya untuk memecah trafik kendaraan pada puncak libur Nataru.

Adapun diskon tarif fol pada libur Nataru ini bagi pengendara yang melakukan perjalanan menerus dari Gerbang Tol Cikampek Utama-Gerbang Tol Kalikangkung.

“Diskon 10 persen untuk semua golongan kendaraan yang tap in di Cikampek Utama dan tap out di Kalikangkung,” ujar Corporate Communication and Community Development Group Head Jasa Marga Lisye Octaviana, Rabu, 20 Desember 2023, seperti dikutip dari Antara, Kamis (21/12/2023).

Ia menuturkan, diskon itu hanya berlaku untuk perjalanan menerus dari Jakarta-Semarang dan diberlakukan pada waktu-waktu tertentu.

 

Baca artikel selengkapnya di sini

Lanjutkan Membaca ↓

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya