Liputan6.com, Hanoi - Timnas Indonesia U-19 mencatat kemenangan pada laga keempat babak penyisihan Piala AFF U-19. Skuat Merah Putih menang 3-1 atas Timnas Laos U-19 di Vietnam Youth Training Center, Hanoi, Minggu (18/9/2015) sore.
Baca Juga
Advertisement
Meski sama-sama sudah dipastikan tidak lolos fase grup, baik Indonesia maupun Laos tetap bermain menyerang dalam laga ini. Dengan umpan-umpan pendek dan sesekali umpan jauh, Indonesia kerap melancarkan serangan dari sayap.
Upaya Indonesia membuahkan hasil pada menit ke-20. Mendapat umpan di kotak penalti dari sisi kiri, Pandi Ahmad Letaluhu mengontrol bola sejenak untuk kemudian melepaskan tendangan keras yang tak bisa diantisipasi kiper Saymanolinh Praseuth.
Skor 1-0 tidak bertahan lama. Lima menit kemudian, Laos dapat menyamakan skor. Lolos dari kawalan, Vanna Bounlovongsa dengan mudah menanduk bola umpan sepak pojok. Skor 1-1.
Pertandingan pun semakin menarik. Kedua tim saling balas menyerang. Di menit 43, Indonesia kembali unggul. Lolos jebakan offside, Saddli Ramdani tinggal berhadapan dengan kiper Praseuth. Dengan tenang, Saddli melepaskan tendangan kaki kiri dan masuk. Skor 2-1 bertahan hingga turun minum.
Muhammad Rafli Tambah Keunggulan Indonesia
Di babak kedua, kedua tim sama-sama bermain menyerang. Timnas Indonesia U-19 masih mengandalkan umpan pendek yang dikombinasikan umpan terobosan baik dari tengah maupun sayap.
Sejumlah peluang didapat skuat asuhan Eduard Tjong ini. Akan tetapi, penyelesaian yang terburu-buru membuat peluang itu tidak berujung gol.
Di menit ke-76, Indonesia mendapat peluang emas lewat Muhammad Alwi Slamat. Menerima umpan terobosan dari tengah, Alwi tinggal berhadapan dengan kiper Saymanolinh Praseuth. Sayang, tendangan mendatar Alwi masih melenceng di sisi kiri gawang Laos.
Enam menit jelang laga berakhir, Muhammad Rafli menambah keunggulan Indonesia. Lolos dari perangkap offside, Rafli dengan tenang melewati kiper Praseuth. Sepakan kaki Rafli kemudian mengantarkan bola masuk ke gawang yang kosong. Skor 3-1 tak berubah hingga laga usai.
Dengan hasil ini, Timnas Indonesia U-19 naik ke peringkat lima klasemen sementara Grup B Piala AFF U-19 dengan poin tiga dari empat laga. Sementara Myanmar menjadi juru kunci atau peringkat keenam dengan poin 0.
Susunan pemain
Laos: 35 Saymanolinh Praseuth, 6 Khampanh Sonthanalay, 2 Santi Somphouheth, 21 Bounphitak Chanthalangsy, 4 Piyaphong Phatammavong, 23 Lathasay Lounlasy, 20 Vanna Bounlovongsa (25 Phatthana Phommathep, 41), 29 Vaithaya Sisongkram, 3 Maitee, 10 Sithagnong Phanvongsa
Indonesia: 1 Awan Setho, 6 Jujun Saepulloh, 3 Arizky Wahyu, 4 Andi Setyo Nugroho (41 Bagas Adi, 5); 11 Pandi Ahmad Lestaluhu, 13 Satria Wardana, 14 Asnawi Mangkualam, 8 M Alwi Slamat (18 Chrystna Bhagascara), 7 Dimas Drajad (10 Muhammad Rafli, 72), 9 Saddil Ramdani, 25 Edo Febrianah
Advertisement