Marquez: Rossi Pembalap Terhebat MotoGP

Marquez sering kali menyebut jika dirinya sangat mengidolakan Rossi.

oleh Liputan6 diperbarui 28 Nov 2016, 19:01 WIB
Diterbitkan 28 Nov 2016, 19:01 WIB

Liputan6.com, Jakarta - Marc Marquez masih diberikan kesempatan selama dua tahun untuk bertempur melawan Valentino Rossi di lintasan balap MotoGP. Tapi apakah Si Bayi Alien mengesampingkan nama juara dunia sembilan kali dari daftar juara tahun depan?

Dalam sebuah kesempatan wawancara dengan Speedweek, Senin (28/11/2016), Marquez menyatakan bahwa Rossi merupakan legenda hidup MotoGP dan itu masih akan terus berlangsung meskipun ia masih pensiun. Mungkin itu bukan kali pertama Marquez mengatakan hal tersebut.

Karena sejak turun di kelas utama bersama tim Repsol Honda, Marquez sering kali menyebut jika dirinya sangat mengidolakan Rossi.

Namun seiring waktu, pemilik nomor 93 itu berbanding terbalik dengan ucapannya sendiri lantaran sering terlibat perseteruan dengan The Doctor di lintasan kuda besi.

"Warna saya adalah merah. Motor saya juga diwarnai dengan warna Repsol. Setiap pembalap punya warnanya sendiri-sendiri. Tentu Vale merupakan pembalap yang sangat penting dalam sejarah MotoGP. Saya tahu bahwa Vale adalah seorang legenda dan akan selalu seperti itu. Ia akan selalu diingat sebagai salah satu pembalap terhebat sepanjang masa," ujar Marquez.

Merespon CEO Dorna

Komentar ini muncul lantaran adanya pernyataan dari CEO Dorna Sports selaku promotor MotoGP, Carmelo Ezpeleta.

Dia mengaku yakin MotoGP akan tetap berwarna 'kuning' meski ada kemungkinan Rossi akan pensiun pada akhir 2018 mendatang. Ezpeleta bahkan menyamakan warna kuning kebanggaan Rossi dengan warna merah yang menjadi ikon Ferrari di Formula 1.
Marc Marquez (kiri) dan Valentino Rossi (kanan) (LLUIS GENE / AFP)
(David Permana)

Live Streaming

Powered by

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya