Ini Alasan Timnas Pilih Pemusatan Latihan di Bali

Pemusatan latihan Timnas di Bali untuk melihat seberapa siap tim bersiap menjalani uji coba

oleh Dewi Divianta diperbarui 23 Mei 2017, 20:53 WIB
Diterbitkan 23 Mei 2017, 20:53 WIB
Tim pelatih Timnas Indonesia
Tim pelatih Timnas Indonesia (Dewi Divyanta)

Liputan6.com, Gianyar - Tim pelatih Timnas Garuda Muda memboyong 27 pemain untuk menjalani pemusatan latihan selama dua Minggu di Bali. Mereka memiliki alasan tersendiri memilih Bali untuk pemusatan latihan Timnas Garuda Muda.

Assisten Pelatih Timnas Garuda Muda, Bima Sakti menuturkan, tim pelatih ingin memberikan penyegaran kepada anak asuhannya.

"Pelatih juga ingin mencari suasana baru. Pada dua bulan terakhir ini kita lebih banyak berlatih di Karawaci. Di sini biar pemain lebih refreshing. Tapi, Tidak ada agenda wisata, paling nanti pindah hotel, pindah lokasi latihan, biar mereka mendapatkan suasana baru," kata Bima ditemui usai memimpin latihan di Stadion Dipta, Selasa (23/5/2017).

Bima menambahkan, latihan awal mereka memfokuskan pada permainan posisi transisi. "Transisi‎ dari bertahan ke menyerang, sesi kedua tadi perubahan dari menyerang ke bertahan. Jadi memang diprioritaskan untuk transisi," ucapnya.

Menurut Bima, pemusatan latihan Timnas di Bali untuk melihat seberapa siap tim bersiap menjalani uji coba melawan Kamboja dan Puerto Rico. "Kita fokus latihan bersama saja. Nanti kita akan uji coba lawan Bali United kita ingin fokus pada perbaikan tim. Nanti semua pemain akan kita coba selama 45 menit," ucap dia.

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya