Tottenham Vs Inter Milan, Kejutan Susunan Pemain dari Pochettino

Inter Milan tak menyangka Tottenham akan menurunkan starter yang berbeda.

oleh Liputan6.com diperbarui 29 Nov 2018, 13:35 WIB
Diterbitkan 29 Nov 2018, 13:35 WIB
Gol Tunggal Eriksen Bawa Tottenham Hotspur Kalahkan Inter Milan
Duel Udara terjadi antara bintang Tottenham Hotspur, Christian Eriksen dengan Danilo D’Amborsio pada laga lanjutan Liga Champions yang berlangsung di stadion Wembley, Inggris, Kamis (29/11). Tottenham Hotspur menang 1-0 atas Inter Milan (AFP/Ben Stansall)... Selengkapnya

Liputan6.com, London - Inter Milan tak pernah menyangka pelatih Mauricio Pochettino akan menghadirkan susunan pemain Tottenham yang mengejutkan. Inter salah memprediksi siapa yang bakal diturunkan Tottenham di pertandingan tersebut.

Inter Milan berjumpa Tottenham pada matchday kelima babak penyisihan grup Liga Champions, Kamis (29/11/2018) dini hari WIB. Laga tersebut amat penting bagi Inter Milan. Sebab, jika mampu mendapatkan tambahan satu poin, maka Inter akan lolos ke 16 Besar.

Namun, upaya Inter untuk mendapatkan poin harus kandas. Inter Milan kalah dengan skor 1-0 pada laga yang digelar di Wembley. Gol tunggal Christian Eriksen di menit ke-80 membuyarkan harapan Inter untuk mendapatkan poin.

Wakil Presiden Inter Milan, Javier Zanetti, menyebut Nerazuri sudah mempersiapkan dengan baik menghadapi laga melawan Tottenham. Namun Tottenham membuat kubu Inter Milan terkejut dengan susunan pemain yang tak pernah disangka-sangka.

Salah satu kejutan yang dihadirkan yaitu ketika Inter Milan tak menemukan Eriksen di daftar starter Tottenham. Ini juga ternyata yang menjadi biang kekalahan Inter Milan.

 

Kejutan Pochettino

Gol Tunggal Eriksen Bawa Tottenham Hotspur Kalahkan Inter Milan
Gelandang Tottenham, Son Hyung Min saat melewati bek Inter Milan, Milan Skriniar pada laga lanjutan Liga Champions yang berlangsung di stadion Wembley, Inggris, Kamis (29/11). Tottenham Hotspur menang 1-0 atas Inter Milan (AFP/Ben Stansall)... Selengkapnya

Mauricio Pochettino benar-benar memberikan kejutan bagi Inter Milan. Manajer asal Argentina tersebut mencadangkan beberapa pemain pilarnya. Tidak ada nama Eriksen dalam susunan pemain inti Eriksen baru bermain pada menit ke-70 menggantikan Erik Lamela.

Selain Eriksen, Pochettino juga membuat kejutan dengan mencadangkan Son Heung-min dan Eric Dier. Sebagai gantinya, dia memainkan Lucas Moura dan Harry Winks. Padahal, selama ini Son dan Dier selalu jadi andalan bagi Pochettino.

"Kami sedikit terkejut dengan susunan pemain itu, tapi Pochettino tahu kemampuan pemainnya. Dia telah mempersiapkan timnya dengan baik untuk laga ini dan starting eleven itu membuat dia punya banyak pilihan dan menjadi masalah bagi kami," kata Zanetti.

Soal Beppe Marotta

Selain kiprah Inter Milan di Liga Champions, Javier Zanetti juga menanggapi kabar bakal bergabungnya Beppe Marotta dalam jajaran staf direksi Inter Milan. Zanetti mengakui jika Marotta selama ini sudah punya reputasi yang tidak bisa diragukan lagi.

"Kami sedang membicarakan seorang direktur yang berpengalaman dan punya kemampuan hebat. Dia akan bekerja sama dengan direksi yang sudah bekerja dengan baik sejak keluarga Zhang dan Suning mengambil alih. Kami percaya dia akan membawa dampak besar," ujar Zanetti.

Sumber: Bola.net

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya