Liputan6.com, Jakarta Wayne Rooney kabarnya tertarik untuk bergabung dengan Newcastle United. Tim berjuluk The Magpies tersebut seperti diketahui baru saja diambil alih oleh konsorsium kaya raya asal Arab Saudi.
Mereka membeli Newcastle dengan harga fantastis, 305 juta poundsterling dan menjadikan tim besutan Steve Bruce itu sebagai tim dengan pemilik terkaya di Liga Inggris. Kucuran dana yang dijanjikan pemilik baru tentu saja berpotensi untuk mengubah wajah The Magpies ke depannya.
Baca Juga
Saat ini, Newcastle masih ditangani Steve Bruce. Pelatih asal Inggris itu tengah berjuang membawa The Magpies bangkit dari keterpurukan. Posisinya bahkan terbilang sulit mengingat skuat Newcastle United hanya mampu meraih tiga poin dari delapan pertandingan di Liga Inggris 2021/2022.
Advertisement
Hubungannya dengan suporter juga tidak harmonis. Apalagi setelah The Magpies kembali menelan kekalahan 2-3 saat bertemu Tottenham Hotspur, pekan lalu. Wajar bila belakangan tidak sedikit yang menganggap Bruce bakal dipecat sebelum pertandingan berikutnya melawan Crystal Palace.
Menggoda Rooney
Seperti dilansir dari derbytelegraph, Rooney berniat memanfaatkan kesempatan ini. Pria berusia 35 tahun yang pernah menjadi ujung tombak andalan MU tersebut tertarik menggantikan posisi Bruce.
Namun ketertarikan ini baru sebatas rumor. Belum ada tanggapan resmi dari Rooney ataupun manajemen Newcastle. Hanya saja, sebagian suporter sudah mulai bereaksi. Sebagian besar menolak gagasan tersebut. "Kami tidak ingin ada drama baru lagi," kata Charlene Grieveson.
"Saya pikir dia bukan orang yang tepat bagi klub kami, kami lebih baik mencari orang yang lebih berkompeten ketimbang berjudi dengan mendatangkannya," beber Mahamadu Abdul Basit.
Advertisement
Kiprah Rooney
Rooney saat ini masih menjabat sebagai pelatih tim divisi Championship, Derby County. Sejak menjabat sebagai pelatih kepala, Rooney memang belum memberi pengaruh signifikan. Bahkan bersama Rooney, Derby County musim ini masih terpuruk di dasar klasemen sementara Championship.