Perbaiki Lini Serang, MU Lirik Pemain Jepang

MU mulai ikut berburu pemain bintang asal Jepang. Setan Merah bersaing dengan beberapa klub besar Eropa.

oleh Thomas diperbarui 21 Mar 2023, 19:30 WIB
Diterbitkan 21 Mar 2023, 19:30 WIB
Erik ten Hag
Pelatih Kepala Manchester United, Erik Ten Hag berjalan sebelum dimulainya pertandingan sepak bola leg kedua playoff Liga Europa antara Manchester United dan Barcelona di Stadion Old Trafford di Manchester, Inggris, Kamis, 23 Februari 2023. (AP Photo/Dave Thompson)

Liputan6.com, Jakarta- Manchester United dikabarkan siap memanaskan perburuan pemain asal Jepang Kaoru Mitoma dari Brighton and Hove Albion. MU terkesan dengan perkembangan luar biasa Mitoma di Liga Inggris musim 2022/2023.

Mitoma menjadi salah satu pemain yang paling bersinar di Liga Inggris musim ini. Mitoma sudah membuat enam gol dan tiga assists dari 13 kali main sebagai starter dan tujuh sebagai pemain cadangan di Liga Inggris musim ini.

Kecemerlangan Kaoru Mitoma membuat Brighton bisa menerobos papan atas Liga Inggris. Mereka berada di posisi tujuh. Mitoma juga membantu Brighton menembus semifinal Piala FA dan akan berhadapan dengan MU.

The Sun pada Senin (20/3/2023) melaporkan MU kini juga tergoda merekrut Mitoma ke Old Trafford. Setan Merah menyusul Manchester City, Liverpool, Arsenal dan Real Madrid yang juga meminati Mitoma.

MU diduga sudah beberapa kali mengirimkan pencari bakatnya untuk hadir di pertandingan Brighton guna mengamati penampilan Mitoma apakah cocok dengan skema pelatih Erik ten Hag.

Meski bersinar di Brighton musim ini, harga Mitoma tidak akan terlalu mahal. Pasalnya kontrak Mitoma bersama Brighton cuma tersisa dua tahun lagi.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.


Rencana Besar Ten Hag di MU

Kegembiraan Pemain Jepang Lolos Piala Dunia 2022
Penyerang Jepang, Kaoru Mitoma melakukan selebrasi setelah mencetak gol ke gawang Australia pada pertandingan play-off Piala Dunia 2022 melawan Australia di Stadium Australia di Sydney, Kamis (24/3/2022). Kaoru Mitoma mencetak gol ke gawang Australia pada menit 89 dan 90+4. (AP Photo/Mark Baker)

Ten Hag tetap melirik Mitoma meski sudah punya Marcus Rashford dan Alejandro Garnacho di posisi sayap kiri. Ten Hag diduga punya rencana besar untuk lebih sering memainkan Rashford sebagai penyerang tengah.

Rashford musim ini tampil sangat tajam dan menjadi mesin gol MU. Ten Hag bisa lebih leluasa memainkan Rashford sebagai goal getter jika ada Mitoma yang mengisi posisi sayap kiri.


Garnacho

Garnacho sendiri memang sangat menjanjikan. Namun manajemen MU merasa pemuda 19 tahun itu masih belum siap jika setiap pekan bermain sebagai starter di tim utama. Garnacho bakal dijadikan supersub.

Padatnya jadwal MU juga membuat mereka perlu banyak stok pemain. Setiap posisi harus ada minimal dua pemain. Setiap musimnya MU tampil di empat ajang. Ten Hag cukup keteteran musim ini soal rotasi pemain. Nyaris setiap pertandingan pemain yang diturunkan sama.


Klasemen

Lanjutkan Membaca ↓

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya