Glasgow Celtic bukan tidak mungkin tengah merencanakan untuk mencari kiper baru. Sebab, kiper utama mereka saat ini, Fraser Forster, berhasil memikat dua klub besar. Tidak tanggung-tanggung, Forster kini jadi incaran Manchester United dan Barcelona.
Mendengar Forster menjadi target klub yang dibelanya, gelandang Barcelona Xavi Hernandez, langsung angkat bicara. Hernandez memberikan pujian kepada Forster yang masih berusia 25 tahun.
Forster menjadi incaran Barcelona karena kiper utama mereka saat ini Victor Valdes, berencana tidak akan memperpanjang kontraknya dan akan meninggalkan Barcelona di akhir musim nanti. Karenanya, Forster yang tampil impresif membuat Barcelona alias Los Blaugrana kepincut untuk memboyongnya.
"Saya pikir semua pemain tahu jika ada ketertarikan dengan Forster, dan kami tahu benar dengan kiper ini," ujar Xavi seperti yang diberitakan Metro.co.uk, Rabu (30/10/2013).
"Saya tidak dapat mengatakan saya mengawasinya setiap pekan, tapi ketika kami menghadapi Celtic, dia telah membuktikan dirinya adalah kiper kelas dunia," puji Xavi.
"Dari apa yang saya lihat, dia telah memiliki semua yang dibutuhkan untuk sukses di klub seperti Barcelona, dan dengan kemampuan yang ditunjukkannya di Liga Champions, saya yakin tidak hanya satu klub yang kini menginginkannya," terang Xavi.
Mendengar kipernya tengah menjadi incaran dua klub besar, Manajer Celtic Neil Lennon mengaku tidak akan bisa berbuat banyak untuk mempertahankan Forster. (Vin)
Gelandang Barca Berharap Kiper Celtic Gantikan Valdes
Fraser Forster kini jadi Barcelona. Kiper Glasgow Celtic itu disarankan Xavi Hernandez untuk bergabung dengan Barcelona.
diperbarui 30 Okt 2013, 02:23 WIBDiterbitkan 30 Okt 2013, 02:23 WIB
Advertisement
Live Streaming
Powered by
Video Pilihan Hari Ini
Video Terkini
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Ulasan Konser Isyana Sarasvati Lost in Harmony: Digelar Spektakuler dan Banyak Kejutan Kolaborasi di Atas Panggung Megah
Regulasi Kripto di Indonesia Bisa Dorong Pertumbuhan Industri Digital
Turis Amerika Iseng Garuk Nama di Gerbang Kuil Jepang, Berujung Ditangkap Polisi dan Repotkan Kedutaan Besar
Pesan UAH ke Pecinta Sepak Bola: Tahajud Malam Ini belum Tentu Bisa Dilakukan Besok
Pengembang di Tangerang Berhasil Jual 48 Rumah Mewah dalam 3 Jam
Kerangka Dinosaurus Apatosaurus Laku Terjual Rp100 Miliar, Bakal Dipajang di Museum Prancis
VIDEO: Info Kriminal: Ada Polisi Nakal, Lapor Propam
NOBU Telah Sebar Kredit Rp 68 Miliar Toko Kelontong
Dharma Pongrekun Tetap Dukung Giant Sea Wall, Minta Pemerintah Pusat Beri Ganti Rugi ke Nelayan
Ridwan Kamil: Ketidakadilan Tata Ruang di Jakarta Sebabkan Ketimpangan Ekstrem
Ridwan Kamil Bakal Terapkan Konsep Zero Waste Atasi Masalah Sampah di Jakarta
Ridwan Kamil-Suswono Siapkan Bantuan Program Dana Renovasi Rumah hingga Rp100 Juta di Jakarta