Wajib Dihindari, Ini Ciri-Ciri Orang Egois dalam Hidup Anda

Berikut adalah beberapa ciri-ciri orang dengan kepribadian yang egois.

oleh Liputan6.com diperbarui 13 Des 2021, 10:01 WIB
Diterbitkan 13 Des 2021, 10:01 WIB
Egois
Ilustrasi Wanita Credit: pexels.com/pixabay

Liputan6.com, Jakarta Orang yang memiliki sifat egois sangatlah menyebalkan. Orang-orang seperti itu biasanya narsis, keras kepala dan hanya peduli dengan apa yang mereka inginkan tanpa memedulikan apapapun yang berhubungan dengan orang lain. 

Tanpa disadari, dengan adanya orang-orang egois disekitar Anda, hanya akan membuat hidup Anda menderita. Tak hanya itu, orang egois juga membuat Anda tidak berkembang bahkan sangat buruk karena tidak bisa memenuhi harapan mereka. Mereka selalu mencari cara untuk melemahkan Anda hingga mereka merasa unggul dari Anda.

Untuk menjauh dari orang-orang seperti itu, penting untuk mengidentifikasi mereka. Dilansir dari Times Of India, berikut adalah beberapa ciri orang dengan kepribadian egois.

* Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

 


Tidak Menepati Janji

egois
Ilustrasi/copyrightshutterstock/Thaninee Chuensomchit

Orang yang egois tidak akan pernah menepati janjinya. Mereka hanya akan membuat janji palsu demi mendapatkan persetujuan Anda atas beberapa hal. Menepati janji adalah fana bagi mereka, lalu kemudian, mereka akan menipu Anda dengan janji-janjinya.

 


Tidak Ada Saat Dibutuhkan

Egois dan Merasa Paling Benar
Ilustrasi Sifat yang Tidak Disukai Pria Credit: pexels.com/Clift

Ketika mereka membutuhkan bantuan Anda, mereka akan berusaha keras sampai Anda memutuskan untuk membantu mereka. Tapi ketika giliran Anda yang butuh bantuan, mereka akan menghilang karena tidak ada niat untuk membantu Anda atau apa pun. Mereka akan memberikan alasan untuk tidak muncul untuk Anda.

 


Menyombongkan Diri

pria egois
ilustrasi pria/Photo by R A on Unsplash

Orang yang egois sangat suka menyombongkan diri. Sombong dan egois sudah menjadi satu kesatuan yang tidak bisa dipisahkan. Mereka ingin semua perhatian tertuju pada diri mereka sendiri, setiap kali mereka memasuki pesta atau ruangan. Mereka akan melakukan apa saja untuk mengalihkan perhatian semua orang ke diri mereka sendiri dan jelas ini bukan pertanda dari orang yang baik.

 


Tidak Konsisten dengan Pernyataannya

Ilustrasi Wanita
Ilustrasi Wanita (pixabay.com)

Salah satu ciri utama orang yang egois adalah mereka akan mundur dari pernyataan yang mereka katakan sendiri, ketika itu menguntungkan mereka. Apa yang mereka katakan dan akhirnya lakukan sama sekali berbeda dan kontradiktif.


Perhitungan

Kata Bijak Wanita Sabar (Sumber: Pixabay)
Kata Bijak Wanita Sabar (Sumber: Pixabay)

Orang yang egois tidak merasa nyaman tinggal dengan orang lain untuk hubungan mental atau emosional seperti pertemanan. Mereka tidak dapat merumuskan ikatan yang kuat kecuali mereka melihat semacam manfaat di dalamnya. Yang mereka cari dalam diri seseorang adalah apa yang bisa mereka peroleh dari mereka. Setelah mengetahui keuntungan yang diperoleh barulah mereka memulai atau mempertahankan hubungannya.


Iri dengan Pencapaian Orang Lain

Kata Bijak Wanita Sabar (Sumber: Pixabay)
Kata Bijak Wanita Sabar (Sumber: Pixabay)

Mereka sangat iri pada seseorang yang lebih baik dari mereka. Mereka bahkan akan menusuk orang itu dari belakang. Orang yang egois menjadi sangat kasar kepada mereka yang jauh lebih baik dari mereka, tetapi mereka tidak akan melakukan apa pun untuk bekerja lebih keras atau memikul tanggung jawab lebih berat. Mereka akan mengutuk orang lain dan bahkan berharap semua nasib buruk menimpa mereka.

 

Penulis:

Ulwanul Askan

UIN Jakarta

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya