Liputan6.com, Kent - Sama sekali tak diduga, tanah yang menjadi pembatas di jalan tol Faversham, Inggris tiba-tiba saja ambles. Sinkhole alias lubang berukuran 5 x 2 meter sedalam 4,5 meter pun menganga di tengah-tengah jalan itu.
Seperti dilansir dari Daily Mail edisi 12 Februari 2014, jalur setelah M2 (jalan tol) di utara Kent pun akhirnya ditutup antara persimpangan dekat Sittingbourne 5 dan 6 persimpangan selatan dari Faversham.
"Jalan telah ditutup, sementara dilakukan pemeriksaan keamanan darurat. Dilakukan pembukaan setelah lubang besar itu diperbaiki," ujar juru bicara pihak terkait.
Sejauh ini, staf dan kontraktor terkait tengah bekerja keras untuk memeriksa lubang dan membuat perbaikan. Jalur tersebut akan dibuka kembali ketika benar-benar sudah dinyatakan aman.
Akibat perbaikan itu, sambung si jubir, dilakukan juga penutupan jalan di timur dan arah barat jalur tol. Jalur alternatif pun telah disediakan oleh mereka.
"Pengguna jalan mungkin ingin mempertimbangkan untuk mencari rute alternatif, dan mempersiapkan waktu tambahan untuk perjalanan mereka," jelas agen kontraktor itu.
"Untungnya ini berada di tengah pembatas. Jika lubang alam ini membuka pada jalur lalu lintas, itu bisa juga menyebabkan tragedi. Tampaknya ada beberapa anomali struktural --mungkin semacam kesalahan geologi atau bekas tambang tua," jelas Presiden Automobile Association (AA), Edmund King. (Tnt)
Mengerikan! Lubang 4,5 Meter Menganga di Jalan Tol Inggris
Tol di utara Kent itu pun akhirnya ditutup, sementara dilakukan pemeriksaan keamanan darurat.
diperbarui 23 Mar 2015, 17:00 WIBDiterbitkan 23 Mar 2015, 17:00 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
Video Terkini
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Harga Kripto Hari Ini 8 November 2024: Bitcoin Cs Masih Kompak Menguat
Total Ada 103 Ribu Petugas KPPS Dikerahkan di Pilkada Jakarta 2024
Soft Spoken Adalah: Memahami Gaya Komunikasi yang Lembut dan Memikat
7 Resep Ayam Goreng Ungkep Tradisional yang Gurih dan Meresap Sampai Tulang
eSIM HYFE Paket Internet Tanpa Batas untuk Perempuan Aktif dan Produktif
5 Karakteristik yang Membuat Seseorang Sulit Meraih Kebahagiaan
Tidak Harus 99, Ini Cara Baca Asmaul Husna untuk Terkabulnya Hajat Kata Ustadz Adi Hidayat
Harga Minyak Dunia Menguat di Tengah Sentimen Produksi hingga Geopolitik
Top 3 News: Zarof Ricar Akui Uang Rp1 Triliun dan Emas 51 Kg Hasil Urus Perkara
6 Fakta Menarik Gunung Singa Soreang, Salah Satu Fosil Gunung Api Purba di Bandung
Sinopsis Film Thriller 47 Meters Down Uncaged di Vidio, Kisah Survival Dari Ancaman Hiu
Antropologi Hukum Adalah: Kajian Interdisipliner Hukum dan Budaya