Liputan6.com, London - Gaun pernikahan yang dikenakan oleh Meghan Markle dipamerkan di Kastil Windsor pada Jumat, 26 Oktober. Tak hanya miliknya, namun juga kostum pernikahan Pangeran Harry.
Pakaian lengkap, termasuk sepatu yang dikenakan Meghan Markle, dipajang di sebuah kotak kaca besar di samping pakaian pernikahan milik Pangeran Harry, yaitu seragam militer frockcoat dari Kavaleri, di dalam Ruang Resepsi Utama Kastil Windsor.
Baca Juga
Pangeran Harry dan Meghan Markle Konfirmasi Agenda Solo Terpisah Jelang Perilisan Serial Dokumenter Baru
Top 3 Berita Hari Ini: Candaan Ridwan Kamil Soal Janda Saat Kampanye Tuai Kecaman, Susi Pudjiastuti Ikut Angkat Bicara
Pangeran Harry dan Meghan Markle Bakal Rilis Serial Dokumenter Baru, Ungkap Fakta di Balik Kehidupan Mewah
Ruang ini adalah salah satu ruangan yang digunakan untuk merayakan pernikahan. Kegiatan tersebut merupakan bagian dari pameran yang akan menampilkan sejarah pernikahan kedua pasangan Amerika dan Inggris itu.
Advertisement
"Ini adalah kesempatan yang unik untuk merlihat pakaian ini.. dikenakan pada hari yang spesial dan ditempatkan di ruangan saat mereka (Meghan dan Harry) mengenakannya di sini, di Kastil Windsor," kata Caroline de Guitaut, kurator seni senior dari Royal Collection Trust, sebagaiman dikutip dari VOA Indonesia, Sabtu (27/10/2018).
Pengunjung dapat melihat sulaman yang rumit pada kerudung yang dikenakan Meghan Markle secara dekat, serta mendengarkan pasangan tersebut merencanakan pernikahannya melalui rekaman audio.
Dalam rekaman tersebut juga ada suara Waight Keller yang menggambarkan karyanya pada gaun pengantin.
"Pasangan kerajaan itu sangat ingin terlibat dalam persiapan pameran ini," kata de Guitaut.
"Mereka...ingin diwawancarai...sehingga mereka dapat menceritakan persiapan pernikahannya kepada para pengunjung."
Pakaian pengiring pengantin yang dikenakan oleh keponakan-keponakan Pangeran Harry, seperti Putri Charllote dan Pangeran George, juga turut ditampilkan. Gaun yang dipakai Charlotte dirancang oleh Waight Keller, sementara pakaian George adalah replika miniatur seragam Harry.
Pameran A Royal Wedding: The Duke and Duchess of Sussex buka mulai Jumat sampai Januari 2019 di Kastil Windsor.
Saksikan video pilihan berikut ini:
Akan Melahirkan pada Musim Semi 2019
Kabar gembira datang dari Kerajaan Inggris. Meghan Markle, istri dari Pangeran Harry dilaporkan tengah hamil dan diprediksi akan melahirkan bayi pada Musim Semi 2019.
Hal tersebut dikonfirmasi dari akun Twitter resmi kerajaan @KensingtonRoyal yang menyampaikan berita bahagia tersebut.
"Yang Mulia Duke dan Duchess of Sussex mengumumkan kabar bahagia bahwa Meghan Markle mengharapkan kehadiran seorang bayi pada Musim Semi 2019," tulis @KensingtonRoyal.
"Pangeran Harry dan Meghan Markle juga menghargai semua dukungan yang telah mereka terima dari seluruh masyarakat dunia sejak pernikahan keduanya dilangsungkan Mei lalu," tambahnya.
Their Royal Highnesses The Duke and Duchess of Sussex are very pleased to announce that The Duchess of Sussex is expecting a baby in the Spring of 2019. pic.twitter.com/Ut9C0RagLk
— Kensington Palace (@KensingtonRoyal) October 15, 2018
Selain kabar kehamilan Meghan Markle, sebelumnya Putri Eugenie telah melangsungkan pernikahan dengan suaminya.
Sementara itu ibu dari Meghan Markle, Doria Raglan mengaku senang bahwa ia akan mendapatkan cucu pertama, demikian dikutip dari laman Express.co.uk, Senin 15 Oktober 2018.
Sejumlah isu mulai bermunculan, terutama media Inggris yang berspekulasi bahwa Doria Ragland akan pindah sementara ke London dari Amerika Serikat untuk membantu pasangan itu mendapatkan bayi.
Dan juga, spekulasi yang berkembang menyebut jika Meghan Markle tidak akan menggunakan jasa pengasuh atau staf untuk menjaga kehamilannya.
Tugas itu disebutkan akan dikerjakan oleh Doria Ragland. Meghan Markle dan Pangeran Harry juga melakukan kunjungan kerjanya ke Sydney sebagai tur internasional pertama mereka.
Pasangan yang menikah di bulan Mei ini akan berada di Australia, Selandia Baru, Fiji dan Tonga selama 16 hari.
Advertisement