Hamil 7 Bulan, Ibu Hamil Ini Tetap Lincah Pole Dancing

Pola dance seharusnya tidak dilakukan ibu yang sedang hamil. Tapi Kat Bailey justru pole dancing saat usia kandungan tujuh bulan.

oleh Aditya Eka Prawira diperbarui 23 Mei 2016, 15:30 WIB
Diterbitkan 23 Mei 2016, 15:30 WIB
Ibu hamil pole dance
Pola dance seharusnya tidak dilakukan ibu yang sedang hamil. Tapi Kat Bailey justru pole dance saat usia kandungan tujuh bulan.

Liputan6.com, Jakarta Perempuan yang tengah hamil besar seharusnya fokus pada kesehatan janin dengan melakukan kegiatan yang tidak terlalu berat atau memeriksakan diri ke dokter, bukan malah akrobatik dengan pole dance seperti yang dilakukan Kat Bailey (30)

Kandungan Kat telah berusia tujuh bulan. Bukan berarti dia tidak bisa melakukan hal yang disenangi. Kat Bailey tercatat sebagai perempuan pertama di Inggris yang ikut kompetisi pole dance tingkat nasional dalam keadaan hamil besar. Video yang menunjukkan aksi Kate berputar-putar dan membolak-balikan tubuhnya di tiang telah beredar luas.

Tampak Kat begitu bahagia karena tetap mampu lakukan pole dance meski ada janin di dalam perut. Perut buncit itu tak menghalangi Kat melakukan split, mengangkat kaki ke atas, dan kepala di bawah. Itu membuktikan bahwa Kat memiliki kekuatan yang luar biasa besar.

Kat adalah mantan dosen psikologi yang telah mendalami olahraga pole dance selama tujuh tahun terakhir. Bagi Kat, keberadaan janin di kandungan dianggap seperti sedang latihan beban yang bagus untuk perempuan yang ingin melahirkan normal.

"Saya ingin bisa menginspirasi seseorang. Itu yang membuat saya sangat senang," kata Kat Bailey dikutip dari Daily Mail, Senin (23/5/2016)

Sebelum mengikuti kompetisi pole dance di Inggris, Kat dan rekannya tercatat sebagai pemenang di ajang pole dance yang diadakan di Republik Rakyat Cina.

Live Streaming

Powered by

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya