Tinju Baik untuk Kebugaran Tubuh hingga Kesehatan Jantung

Tinju yang dikenal sebagai seni bela diri ternyata tak hanya dapat melindungi diri saja, melainkan ada manfaat sehat dari berlatih tinju

oleh Bella Jufita Putri diperbarui 01 Agu 2016, 14:00 WIB
Diterbitkan 01 Agu 2016, 14:00 WIB
David Beckham Latihan Tinju (instagram)
David Beckham Latihan Tinju (instagram)

Liputan6.com, Jakarta Tinju atau boxing memang dikenal sebagai salah satu jenis seni bela diri. Namun bukan hanya mampu melindungi diri, berlatih tinju akan memberikan kebugaran tubuh.

Proses latihan dari tinju tentu bertahap, teknik memukul dalam seni bela diri ini bukan dengan asal memukulkan tangan kepada lawan. Teknik dasar pada tinju harus dikuasai terlebih dahulu sebelum Anda mendapatkan keuntungan dari berlatih tinju.

Seperti dikutip laman Boldsky, Senin (1/8/2016) berikut keuntungan kesehatan tubuh yang bisa didapat dari berlatih tinju.

1. Tingkatkan kekuatan tubuh

Berlatih tinju mampu meningkatkan kekuatan tubuh secara fisik dan organ dalam tubuh.

2. Tubuh menjadi bugar

Aktivitas fisik tinju tidak memusatkan tubuh pada satu titik bagian tubuh saja. Saat berlatih tinju, seluruh tubuh termasuk lengan, bahu, dada, betis, dan kaki bergerak dan bekerja baik untuk meningkatkan kesehatan dan kebugaran tubuh.

3. Melatih refleks

Latihan ini juga meningkatkan tindakan refleks Anda. Stamina akan meningkat saat Anda meningkatkan durasi dan intensitas sesi tinju.

4. Latih kekuatan jantung

Tinju yang baik untuk kesehatan jantung, akan melatih irama jantung selama latihan yang serupa dengan aktivitas cardio. 

5. Turunkan berat badan

Latihan fisik ini efektif dalam membakar banyak kalori. Satu jam latihan tinju dapat membakar sekitar 400 kalori di satu bagian tubuh.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya