Sandiaga Uno: Pelayanan Kesehatan Bisa Turun karena 3 Faktor

Ada hal yang diungkapkan Sandiaga Uno bahwa jangan sampai pelayanan kesehatan turun karena beberapa hal.

oleh Fitri Haryanti Harsono diperbarui 17 Mar 2019, 22:48 WIB
Diterbitkan 17 Mar 2019, 22:48 WIB
Sandiaga Uno
Cawapres nomor urut 02 Sandiaga Uno menyampaikan pendapatnya saat debat cawapres 2019 di Hotel Sultan, Jakarta, Minggu (17/3). (Liputan6.com/Johan Tallo)

Liputan6.com, Jakarta Pelayanan kesehatan menjadi salah satu fokus Calon Wakil Presiden Nomor Urut 02 Sandiaga Uno dalam Debat Cawapres malam ini, Minggu, 17 Maret 2019. Masyarakat perlu akses pelayanan kesehatan yang mudah dan lancar.

Dalam Debat Cawapres 2019, Calon Wakil Presiden Nomor Urut 02 Sandiaga Uno menyampaikan, ada beberapa faktor yang tidak boleh terjadi agar pelayanan kesehatan tidak turun.

"Karena adanya faktor tenaga kesehatan dibatasi dan tidak dibayar. Jangan sampai pelayanan kesehatan dari tenaga kesehatan dan akses obat menurun (sulit diakses masyarakat)," lanjut Sandiaga di Ballroom, Hotel Sultan, Jakarta Pusat.

Ia menambahkan, jangan pula honor bagi tenaga kesehatan tidak dibayar tepat waktu. Oleh karena itu, perlu pembenahan layanan tingkatan kesehatan dan tenaga medis. Layanan kesehatan juga lebih baik.

Saat menutup Debat Cawapres, Sandiaga Uno kembali menegaskan, jika ia dan Prabowo Subianto terpilih, maka akan memastikan tenaga medis mendapatkan honor tepat waktu dan obat-obatan tersedia.

 

 

Simak video menarik berikut ini:

Live Streaming

Powered by

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya