10 Provinsi dengan Kasus Sembuh COVID-19 Terbanyak per 5 September 2021

Angka kesembuhan COVID-19 per 5 September 2021 mencapai 10.191 kasus.

oleh Diviya Agatha diperbarui 05 Sep 2021, 17:22 WIB
Diterbitkan 05 Sep 2021, 17:22 WIB
Kasus COVID-19 Menurun, Rusun Isolasi Nagrak Cilincing Ditutup
Suasana sepi tempat isolasi terpusat Rusun Nagrak Cilincing pasca ditutup sementara, Rabu (1/9/2021). Kepala Humas RSDC Wisma Atlet Kemayoran Kolonel Mintoro Sumego mengatakan tempat isolasi terpusat Rusun Nagrak Cilincing dan Rusun Pasar Rumput ditutup sementara. (merdeka.com/Iqbal S. Nugroho)

Liputan6.com, Jakarta Berdasarkan data Kementerian Kesehatan pada Minggu (5/9/2021), angka kesembuhan COVID-19 bertambah sebanyak 10.191 kasus. Sehingga, jumlah akumulatifnya mencapai 3.837.640 kasus.

Dari data tersebut, Jawa Tengah menduduki posisi pertama atau terbanyak dengan total kesembuhan mencapai 1.042 kasus.

9 provinsi lainnya dengan laporan penambahan kasus sembuh terbanyak hari ini adalah:

- DI Yogyakarta (981),

- Jawa Timur (879),

- Jawa Barat (804),

- Kalimantan Timur (649),

- Kalimantan Selatan (576),

- Sumatera Utara (532),

- Riau (518),

- Kalimantan Utara (507),

- Bali (457), dan

- Sulawesi Selatan (379).

Dari data tersebut juga menunjukkan, kasus konfirmasi positif COVID-19 per hari ini bertambah sebanyak 5.403, dengan total akumulatif sebanyak 4.129.020 orang.

Angka kematian pun menurun dibandingkan hari sebelumnya menjadi 392, dengan total akumulatif 135.861 orang meninggal dunia.

Jumlah spesimen yang diperiksa hari ini mencapai 171.885 spesimen dan suspek sebanyak 264.081.

Infografis

Infografis 8 Tips Nyaman Pakai Masker Cegah Covid-19
Infografis 8 Tips Nyaman Pakai Masker Cegah Covid-19 (Liputan6.com/Triyasni)
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya